Komentar Manajer Bayern Ini akan Menjadi Alasan Sadio Mane Menerima Tawaran Al-Nassr

Komentar Manajer Bayern Ini akan Menjadi Alasan Sadio Mane Menerima Tawaran Al-Nassr

Sadio Mane dikabarkan tengah diburu oleh Al-Nassr.-@SMane_Officiel-twitter.com

INFORADAR.ID - Penyerang Bayern Munich, Sadio Mane, sedang dalam pembicaraan transfer dengan tim liga profesional Arab Saudi, Al-Nassr.

Perwakilan direktur olahraga Al-Nassr, Goran Vucevic, dan agensi Roof, agen Sadio Mane, bertemu di hotel Pine Cliffs, Portugal, untuk mendiskusikan kemungkinan transfer.

Sadio Mane, 31 tahun, meninggalkan Liverpool pada musim panas lalu dengan nilai transfer 35 juta pounsterling untuk bergabung dengan Bayern Munich, yang memiliki kontrak hingga 2025.

Al-Nassr, tempat Cristiano Ronaldo pindah dari Manchester United pada bulan Desember lalu, telah menambahkan Marcelo Brozovic dari Inter, Seko Fofana dari Lens, serta telah mendatangkan pemain bertahan United, Alex Telles pada skuadnya, kini mengincar Sadio Mane.

BACA JUGA:Update Transfer Liga Pro Saudi: Ditolak Mbappe, Al-Hilal Bajak Marco Verratti, Malcom Resmi Bergabung

Sadio Mane tampil buruk untuk Bayern Munich musim ini, hanya mencetak tujuh gol dalam 25 penampilan Bundesliga. Dia juga melewatkan Piala Dunia Qatar dan banyak pertandingan Bayern karena cedera kaki yang dideritanya pada bulan November lalu.

Mane juga diskors dan didenda oleh Bayern Munich pada bulan April menyusul pertengkaran dengan rekan setimnya, Leroy Sané.

Kapten Senegal, Mane, menjadi bagian dari kemenangan 27-0 Bayern dalam pertandingan amatir melawan FCRottach-Egern awal pekan ini.

Pelatih Bayern Munich, Thomas Tuchel ditanyai tentang masa depan dan performa Mane di pramusim.

Dikutip dari laman sports1, Tuchel mengatakan: "[Mane] masih jauh dari harapan. Persaingan sangat tinggi dan posisi tim utama tidak mudah baginya. Para pemain mengetahui hal ini dan mereka tahu pendapat saya dan pendapat klub."

Al-Nassr, bersama dengan Al-Ittihad, Al-Ahli dan Al-Hilal, merupakan salah satu dari empat klub yang dibeli oleh Dana Investasi Publik Arab Saudi bulan lalu.

Investasi tersebut telah membuat bintang-bintang sepak bola Eropa seperti Karim Benzema, Ruben Neves dan N'Golo Kante pindah ke negara Teluk tersebut.

Apakah Sadio Mane akan tertarik? (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sports1.com