Orang Tua Perlu Waspada, Begini Tanda Diabetes Pada Anak

Orang Tua Perlu Waspada, Begini Tanda Diabetes Pada Anak

Waspada diabetes pada anak-Pinterest/Chiquedemaiss-

Ketika anak mengalami penurunan berat badan yang jelas, hal ini merupakan tanda pertama diabetes pada anak yang sangat butuh pengawasan orang tua. 

BACA JUGA:Cara Mengobati Gula Darah Rendah: 4 Trik Ini yang Harus Diketahui Setiap Penderita Diabetes, Cek Penyebabnya

4. Mudah Lelah dan Lesu

Meskipun makan banyak, kondisi anak terlihat lelah dan lesu, hal ini disebabkan karena gula darah tidak dapat dipakai sebagai energi.

Orang tua perlu tau bedanya malas gerak (mager) dengan lemes karena 2 hal ini terlihat hampir sama namun berbeda. Lemas pada Diabetes Melitus memang benar-benar lemas tidak ada energi. 

5. Mengalami Perubahan Perilaku

Sering merasa gelisah, marah dan sulit mengendalikan emosi adalah perubahan perilaku yang menjadi ciri anak terkena gejala diabetes. 

6. Luka atau Infeksi di Tubuh yang Sulit Sembuh

Ketika muncul luka atau infeksi di tubuh dan sulit untuk sembuh, ini perlu diwaspadai karena jika gula darah tinggi maka ketika ada luka maka akan sulit sembuh. 

Misalnya bekas gigitan nyamuk yang digaruk sedikit lecet dan tambah nanah akhirnya dengan masa yang lama. Sang anak juga akan rentan terkena bakteri karena bakteri menyukai gula untuk berkumpul.

BACA JUGA:Bingung Cara Membedakan Antara Diabetes Tipe 1 dan Tipe 2? Yuk Intip Perbedaan dan Cara Mengobatinya di Sini

Tanda darurat lainnya yang perlu diperhatikan adalah sesak nafas, dehidrasi, syok dan nafas yang berbau keton. Jika sudah muncul gejala seperti ini segera periksa ke dokter agar segera ditangani.

Orangtua perlu membatasi makanan manis buatan sebisa mungkin seperti es teh manis, sirup, donat atau soda dan coba untuk biasakan memberi asupan makanan yang lebih sehat seperti sayur, buah, daging, karbohidrat, susu dan lainnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: