Telah Hadir Poco F6 Series Resmi Rilis di Indonesia, Tawarkan Spesifikasi Spesial dengan Harga Menggiurkan

Telah Hadir Poco F6 Series Resmi Rilis di Indonesia, Tawarkan Spesifikasi Spesial dengan Harga Menggiurkan

Poco F6 Series-POCO Global-

INFORADAR.ID - Pada bulan Mei lalu, Poco F6 Series berhasil dirilis di Dubai, dan kini Poco F6 telah resmi rilis di Indonesia sejak 4 Juli 2024 kemarin. Smartphone dengan harga dibawah 5 juta dengan layar AMOLED dan spesifikasi canggih ini siap menggemparkan jagat per-gadget-an tanah air.

Pasalnya, Poco F6 Series yang menjadi produk keluaran terbaru ini diklaim mempunyai sistem Flagship Killer yakni kecerdasan buatan (AI) yang cocok untuk kalian yang bekerja Work From Home (WFH) melalui smartphone canggih ini.

Dengan spesifikasi yang sangat menggugah selera konsumen yang mendambakan smartphone canggih, kekinian dan spesifikasi yang memukau. Ini dia deretan spesifikasi Poco F6 Series yang wajib anda ketahui!

Poco F6 yang dilengkapi ukuran layar sebesar 6,67 inch dan resolusi layar berukuran 2712 x 1220 Pixel, membuat smartphone ini dapat kita nikmati untuk menonton video dengan jangkauan yang sangat luas.

Poco memiliki performa terbaik yaitu melalui chipset Snapdragon 8s Gen 3 dari Qualcomm yang menjadikan smartphone ini menjadi lebih kuat.

BACA JUGA:Spesifikasi POCO F4 Smartphone Flagship yang Terjangkau yang Patut Diacungi Jempol

Smartphone ini dilengkapi dengan baterai 5000mAH dengan pengisian turbo 90W yang menjadikan smartphone ini mengisi daya hingga 100% dengan waktu 35 menit, cocok untuk anda yang senang bermain di layar smartphone dan ingin baterai terisi dengan sangat cepat.

Setelah pemakaian yang cukup lama, biasanya smartphone apapun akan mudah terasa panas. Namun, berbeda dengan Poco F6 Series yang memiliki LiquidCool Technology 4.0 dengan sistem IceLoop yang dapat mendistribusikan panas tiga kali lebih baik dibanding Vapor Chamber (VC) tradisional.

Smartphone tidak akan lengkap jika tanpa kamera. Dalam seri F6 ini, POCO menghadirkan kamera utama dengan resolusi 50 MP, lalu kamera belakang dilengkapi kamera ultra-wide dengan resolusi 8 MP yang menjadikan POCO F6 dapat mengambil gambar dua kali lebih luas dibanding smartphone lainnya. Sementara itu, besaran resolusi untuk kamera depan sebesar 20 MP.

BACA JUGA:POCO M5, Hp Murah RAM 6GB Saat di Dunia Semuanya Menjadi Mahal

Spesifikasi dan Harga POCO F16

POCO F6 hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu Classic Black, Everland Green, dan Titanium Glow. Ponsel ini dapat kalian miliki dengan sistem pre-order mulai hari ini, dengan harga : 

POCO F6 8/256GB: Rp4.999.000 (harga perkenalan Rp4.890.000)

POCO F6 12/512GB: Rp5.599.000 (harga perkenalan Rp5.499.000). (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: