Eksoskeleton AI: Inovasi Canggih untuk Mendaki Gunung Tanpa Lelah

Eksoskeleton AI: Inovasi Canggih untuk Mendaki Gunung Tanpa Lelah

Ilustrasi Eksoskeleton AI-website technology.eu -

INFORADAR.ID - Eksoskeleton AI kini menjadi inovasi terbaru dalam dunia pariwisata yang memungkinkan pendaki menikmati perjalanan tanpa rasa lelah. 

Dengan teknologi canggih Eksoskeleton AI ini, wisatawan, terutama lansia dan penyandang disabilitas, dapat mendaki gunung dengan lebih mudah. 

Eksoskeleton AI pertama kali diterapkan di kawasan wisata Gunung Tai, sebuah destinasi terkenal di Provinsi Shandong, China Timur. 

Kehadiran eksoskeleton AI tidak hanya membantu mengurangi kelelahan fisik, tetapi juga membuka akses bagi lebih banyak orang untuk menikmati keindahan alam dengan nyaman.

Simak penjelasan lebih lengkapnya berikut ini yang dilansir dari Global Times.

BACA JUGA:Knetz Tekan 19 Brand Boikot Kim Soo Hyun

BACA JUGA:Resep Opor Ayam untuk Lebaran: Gurih, Lezat, dan Mudah di buat!

Bagaimana Teknologi Eksoskeleton AI Bekerja?

Pada 29 Januari 2025, sebanyak sepuluh unit eksoskeleton AI diperkenalkan di Gunung Tai. 

Perangkat ini memiliki berat sekitar 1,8 kilogram dan didesain untuk melingkari bagian pinggang serta paha pengguna. 

Dengan bantuan kecerdasan buatan, alat ini mampu mendeteksi gerakan kaki dan memberikan dorongan otomatis untuk mengurangi beban saat berjalan menanjak.

Sistem ini ditenagai oleh dua baterai yang dapat bertahan hingga lima jam, sementara waktu tempuh rata-rata untuk mencapai puncak Gunung Tai sekitar enam jam. 

Dengan demikian, eksoskeleton ini mampu mengurangi tingkat kelelahan wisatawan secara signifikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: