Liviana Cherlisa, Mantan Miss Indonesia yang Menjadi Moderator Debat Cawapres 2024

Liviana Cherlisa, Mantan Miss Indonesia yang Menjadi Moderator Debat Cawapres 2024

Liviana Cherlisa, moderator debat Cawapres 2024.-livianacherlisa-instagram.com

INFORADAR.ID - Debat Cawapres 2024 di Jakarta Convention Center pada Jum'at 22 Desember 2023, pada pukul 19.00 WIB akan dipandu oeh dua moderator, yaitu Alfito Deannova dan Liviana Cherlisa.

Khusus untuk yang kedua, Liviana Cherlisa ternyata telah mencuri perhatian, sehingga pada Debat Cawapres 2024 ini penampilan kritis, lugas dan cantik darinya banyak yang menantikan.

Yuk kita 'kepoin' moderator Debat Cawapres 2024 yang cantik ini. Tidak salah jika kaum adam banyak yang tertarik dengan paras cantiknya. Ternyata Liviana Cherlisa merupakan mantan Miss Indonesia Maluku Utara pada beberapa tahun lalu.

Dirangkum dari berbagai sumber, inilah profil singkat dari Liviana Cherlisa, moderator cantik yang akan memandu jalannya Debat Cawapres 2024.

BACA JUGA:Mengenal Jakarta Convention Center, Lokasi Debat Cawapres 2024

Liviana Cherlisa, mantan Miss Indonesia Maluku Utara pada tahun 2009, telah ditunjuk Komisi Pemilihan Umum untuk menjadi salah satu moderator pada debat Cawapres 2024.

Memiliki keahlian di dunia broadcasting (penyiaran), wanita yang sehari-harinya menjadi news anchor pada sebuah media di Indonesia ini selesai menempuh pendidikan Jurnalisme Broadcast di Universitas Al-Azhar Indonesia.

Namun para kaum Adam akan sedikit kecewa, pasalnya wanita kelahiran 9 Desember 1989 ini telah memiliki pasangan jiwa.

Liviana Cherlisa diketahui telah menikah pada Oktober 2023 dengan seorang perwira TNI AD, Kolonel Daru Cahyadi Soeprapto.

Menjadi news anchor merupakan cita-citanya sejak kecil. Hal itu ia bongkar di akun Instagram miliknya @livianacherlisa, beberapa waktu yang lalu.

BACA JUGA:Live Malam Ini, Simak Poin Bahasan Pada Debat Cawapres 2024

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Liviana Cherlisa (@livianacherlisa)



Mengawali karir di tahu 2009 sebagai news anchor, Liviana Cherlisa kini menjelma menjadi produser berita.

Sempat beberapa kali menjadi moderator debat, salah satunya debat calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Utara atau debat calon dan wakil bupati di beberapa daerah di Indonesia.

Kini dirinya bersama Alfito Deannova, telah ditunjuk menjadi moderator debat Cawapres 2024.

Debat politik yang akan berjalan ketat dan seru tersebut akan dipandunya bersama 11 panelis yang telah mempersiapkan pertanyaan.

BACA JUGA:2464 Personel Mengamankan Debat Cawapres 2024, Kapolres: Harus Profesional dan Humanis

Biodata:

Nama: Liviana Cherlisa Latief

Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 9 Desember 1989

Agama: Islam

Profesi: Pembawa berita, produser berita

Pendidikan Akhir: S1 Universitas Al-Azhar Indonesia

Nah, itulah sedikit profil atau sepak terjang dari Liviana Cherlisa. Moderator debat Cawapres 2024 yang bisa membuat banyak kaum adam gagal fokus. (*)

BACA JUGA:Digelar Nanti Malam, Inilah 6 Segmen Debat Cawapres Pemilu 2024

BACA JUGA:Link Live Streaming Debat Cawapres Pemilu 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: