Simak, Inilah Empat Presiden Pemimpin Bangsa Indonesia yang Lahir Bulan Juni
Ilustrasi Inilah Empat Presiden Pemimpin Bangsa Indonesia yang Lahir Bulan Juni-Instagram @ bumimerah.id-
INFORADAR.ID Bulan Juni merupakan bulan yang istimewa bagi bangsa Indonesia karena mencatat beberapa momen dan cerita seperti hari lahirnya Pancasila.
Selain itu tokoh-tokoh bangsa dan presiden Indonesia, salah satunya adalah kelahiran Soekarno kelahiran bulan Junim
Siapa yang menyangka ada beberapa Presiden Indonesia lahir di bulan yang sama, bahkan di bawah zodiak yang sama, namun di tahun dan tanggal yang berbeda.
Dikutip dari akun Instagram resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, berikut ini adalah daftar nama-nama presiden yang lahir di bulan Juni.
Mulai dari presiden pertama, kedua, dan ketiga hingga presiden Indonesia yang masih menjabat saat ini lahir bulan Juni.
Soekarno
Presiden pertama Republik Indonesia, Sukarno (Bung Karno) lahir di bulan Juni, berdekatan dengan hari ulang tahun Pancasila.
Soekarno lahir di Surabaya pada tanggal 6 Juni 1901 dan meninggal di Jakarta pada tanggal 21 Juni 1970 pada umur 69 tahun.
Sejarah mencatat bahwa Soekarno diangkat menjadi Presiden Republik Indonesia setelah Indonesia mendeklarasikan kemerdekaannya pada tanggal 17 Agustus 1945.
Presiden Soekarno didampingi oleh Mohammad Hatta sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia yang pertama.
Soekarno atau Bung Karno dan Moh Hatta atau Bung Hatta menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia dari tanggal 18 Agustus 1945 hingga 12 Maret 1967.
Soeharto
Presiden kedua Republik Indonesia, Seoharto, juga lahir di bulan yang sama, hanya dua hari setelah ulang tahun Sukarno.
Soeharto lahir pada tanggal 8 Juni 1921 di Kemusuk, Jawa Tengah dan meninggal di Jakarta pada tanggal 27 Januari 2008.
Presiden Soeharto juga merupakan pemimpin terlama di Indonesia, berkuasa selama 31 tahun.
Suharto dijuluki "bapak pembangunan nasional" karena keberhasilannya membangun jalan raya dan jalan tol di Indonesia.
BJ Habibi
Baharudin Yusuf Habibi (B.J. Habibi) adalah presiden ketiga Republik Indonesia, yang juga lahir di bulan Juni.
BJ Habibi lahir pada tanggal 25 Juni 1936 di Parepara, Sulawesi Selatan dan meninggal dunia pada tanggal 11 September 2019 di Jakarta.
Presiden ketiga Indonesia ini memiliki masa jabatan terpendek dalam kekuasaan, sekitar 17 bulan, karena ia menjabat setelah Presiden Soeharto.
Joko Widodo
Joko Widodo yang juga dikenal sebagai Jokowi, lahir pada tanggal 21 Juni 1961 di Solo, Jawa Tengah.
Jokowi terpilih sebagai presiden pada pemilihan presiden 2014 dan mulai menjabat pada 20 Oktober 2014.
Jokowi terpilih kembali untuk kedua kalinya pada pemilihan presiden 2019 dan masih menjabat sebagai presiden Indonesia.
Itulah empat Presiden Indonesia yang lahir pada bulan juni namun berbeda tanggal dan tahun lahir. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: