Dampak Menggunakan Bra Terlalu Ketat dalam Waktu Lama Bagi Kesehatan
Ilustrasi dampak menggunakan bra terlalu ketat-Kristen Plastique-unsplash.com
INFORADAR.ID - Mengenakan pakaian dalam yang tidak pas atau tidak sesuai dengan ukuran tubuh, tentu tidak akan nyaman. Sama halnya dengan bra, ketika Anda mengenakan bra yang longgar rasanya mungkin kurang menopang.
Tetapi bra yang terlalu ketat tidak hanya akan membatasi gerakan Anda, namun dapat menyebabkan rasa sakit pada punggung dan payudara.
Tali pengikat dan kawat bawah bra yang terlalu ketat dapat bahu dan tubuh bagian atas terasa sesak dan nyeri.
Banyak yang percaya bahwa bra ketat adalah rahasia keindahan bentuk payudara, membuatnya tampak lebih penuh dan anggun.
Tapi tunggu dulu, itu semua hanyalah mitos yang bisa membawa kita pada serangkaian masalah yang tak terduga.
Alih-alih mempercantik penampilan, bra yang terlalu ketat malah bisa membuat payudara menderita secara diam-diam, dan bahaya-bahaya ini siap menghantui.
BACA JUGA:Benarkah Sering Konsumsi Mi Instan Membuat Usus Bengkak? Ini Penjelasan dr Tirta
Dampak Menggunakan Bra Terlalu Ketat
Mari kita mulai dari yang pertama, penyumbatan limfatik. Menurut situs Klik Dokter, bra ketat yang Anda pakai setiap hari ternyata bisa menyumbat aliran getah bening di sekitar payudara!
Cairan berkumpul di sana, menyebabkan pembengkakan atau edema yang berujung pada rasa nyeri yang tak terelakkan. Siapa sangka, kan, di balik gaya modis itu ada ancaman serius?
Melansir Klik Dokter pada Senin, 14 Oktober 2024, menggunakan bra terlalu ketat akan ada masalah iritasi kulit.
Saat bra yang terlampau ketat mencengkeram tubuh, kulit di sekitar payudara mungkin mulai protes.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: klikdokter.com