Gacor! Ratusan Istri di Pandeglang Minta Cerai Karena Suami Judi Online

Gacor! Ratusan Istri di Pandeglang Minta Cerai Karena Suami Judi Online

Ilustrasi: Ratusan istri di Pandeglang minta cerai karena suami main judi online.-engin akyurt-unsplash

INFORADAR.ID - Ya, di Kabupaten Pandeglang, ratusan istri minta cerai akibat suami judi online dan selingkuh! Gacor gak tuh?

Dikutip dari RADARBANTEN.ID pada Kamis, 1 Agustus 2024, terhitung dari periode Januari hingga Juli 2024 terdapat 799 perkara perceraian, dan 674 diantaranya adalah gugatan cerai dari pihak istri.

“Alasan mereka mengajukan perceraian itu selama itu memang banyak faktor seperti perselingkuhan, judi online yang lumayan banyak, ekonomi, mabuk, perselisihan antara kedua belah pihak sehingga mereka itu mengajukan perceraian,” ungkapnya, Rabu 31 Juli 2024. Dikutip INFORADAR.ID pada Kamis, 1 Agustus 2024.

BACA JUGA:Temuan Arca di TNUK Membuka Tabir Jejak Agama Hindu Abad ke-7 di Pandeglang

Masalah judi online masih menjadi momok yang perlu dibereskan oleh negara. Berdasarkan data dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), tercatat beberapa provinsi di Indonesia dengan pemain judi online terbesar.

Pada data tersebut, jumlah peredaran uang judi online mencapai triliun! Dan tebak, apakah Provinsi Banten termasuk diantaranya?

Ya benar! Provinsi Banten menempati posisi lima besar sebagai daerah dengan jumlah pemain judi online terbesar di Indonesia.

Banten memiliki 150 ribu lebih pemain judi online. Angka yang besar untuk Provinsi religius ini.


Provinsi dengan Jumlah Pemain Judi Online Terbanyak di Indonesia (Juni 2024)--databoks

BACA JUGA:Siapa Pengendali Judi Online Berinisial T? Sosok Ini Disebut Kebal Hukum Indonesia

Solusi untuk Judi Online

Konten kreator, Ferry Irwadi, memberikan pemikirannya untuk menangani judi online di Indonesia.

Dirinya pun berharap buah jika pemikirannya bisa menjadi hal yang positif dan dampak yang baik pada pemerintah dalam penanganan judi online.

Simak pada video berikut ini:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: