Perpusnas Press dan Rumah Dunia Gelar Lomba Menulis Esai, Hadiahnya Jutaan Rupiah dan Dibukukan

Perpusnas Press dan Rumah Dunia Gelar Lomba Menulis Esai, Hadiahnya Jutaan Rupiah dan Dibukukan

Presiden Rumah Dunia Abdul Salam saat menyampaikan materi kepenulisan Sosialisasi Inkubator Literasi Pusataka Nasinal Perpusnas Press dan Rumah Dunia-Ido GenRB-

INFORADAR.ID - Perpusnas Press berkolaborasi dengan Rumah Dunia menggelar sosialisasi inkubator literasi pustaka nasional yang diselenggarakan di Rumah Dunia, Kota Serang, Rabu 3 Juli 2024.

Diketahui, sosialisasi ini merupakan tahap awal dari rangkaian kegiatan lomba menulis esai bertemakan lokalitas 'Banten Berbudaya, Masyarakat Berdaya', terbuka bagi masyarakat umum. Pemenang 1 2 dan 3 akan mendapat hadiah jutaan rupiah, dan 15 naskah dari penulis terpilih akan dibukukan.

Pemred Perpusnas Press Edi Wiyono mengatakan, tujuan digelarnya inkubator literasi pustakan nasional agar memberikan dampak indeks literasi yang semakin meningkat di Banten. 

"Ini merupakan sebagian tahapan awal, semoga bisa memberikan manfaat yang lebih meningkat untuk literasi di Banten, entah itu jangka pendek maupun jangka panjang," katanya. 

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Banten Usman Asshiddiqi Qohara menambahkan, kegiatan-kegiatan literasi harus semakin digiatkan lagi, agar indeks literasi di Banten jauh lebih berkembang dan meningkat. 

BACA JUGA:Rumah Dunia Luncurkan 114 Buku pada World Book Day 2024

"Saya berharap pegiat literasi tidak melakukan kegiatan-kegiatan literasi yang konvensional, bagusnya seperti ini agar diiukti oleh generasi muda, sehingga bisa menaikkan indeks literasi di Banten," katanya.

Sementara itu, Duta baca Indonesia Gol A Gong mengimbau agar generasi milenial maupun generasi z di Banten harus mengikuti lomba menulis esai ini. 

"Ada banyak tema-tema lokalitas di Banten yang belum dieksplorasi ke dalam karya tulisan esai, maka sayang banget kalau enggak ikutan," tambahnya.

Gol A Gong juga menegaskan, pentingnya riset untuk menulis, karena ketika riset dilakukan bisa membuat karya tulisan yang mendalam, detail, dan menarik untuk dibaca.

"Riset sangat penting ketika mau menulis, ketika melakukan riset kita akan memperdetail tulisan, dan membuat tulisan menjadi menarik untuk di baca," katanya. 

BACA JUGA:Dialog Literasi Kebangsaan di UIN SMH Banten Mengukuhkan Pancasila sebagai Pilar Moderasi Berbangsa

Tahapan Kegiatan Lomba Menulis Esai

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: