Riwayat Pendidikan Cawapres Muhaimin Iskandar, Karyanya Jadi Referensi Mahasiswa Fisip
Riwayat Pendidikan Cawapres Muhaimin Iskandar, Karyanya Jadi Referensi Mahasiswa Fisip--X/ @cakiminnow
Pada tanggal 3 Oktober 2017, Universitas Airlangga (Unair) menganugerahkan gelar Doktor Honoris Causa dalam bidang Sosiologi Politik kepada Cak Imin.
Gelar ini merupakan penghargaan kehormatan yang diberikan oleh universitas kepada orang-orang yang telah memberikan kontribusi luar biasa dalam bidang tertentu, meskipun mereka bukan lulusan dari universitas tersebut.
Setelah menerima gelar tersebut, Cak Imin dianugerahi beberapa gelar doktor (HC). Drs. H.A. Muhaimin Iskandar, M.Si
Riwayat Organisasi Muhaimin Iskandar
Muhaimin telah menjadi sosok yang aktif dalam organisasi sejak masa kuliahnya. Ia terlibat aktif dalam gerakan mahasiswa, berpartisipasi dalam debat dan bergabung dengan berbagai organisasi.
Beberapa pengalaman organisasi Iskandar Muhaimin adalah sebagai berikut
- Ketua Korps FISIPOL PMII UGM (1988)
- Anggota Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) (1990)
- Ketua Umum Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) UGM (1990-1991)
- Ketua Umum PMII Cabang Yogyakarta (1991-1997)
- Ketua Umum Pengurus Besar PMII (1994-1997)
- Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI)
Pekerjaan dan karir politik Muhaimin Iskandar
Muhaimin Iskandar terkenal karena perannya di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Kontribusinya di partai ini tercatat sebagai salah satu kiprahnya di dunia politik, yang kemudian mengantarkannya pada perannya di bidang legislatif.
Peran Muhaimin di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
Peran Muhaimin di dunia politik dimulai pada tahun 1998 pada era reformasi. Bersama Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dan tokoh-tokoh NU lainnya, ia mendirikan PKB. Cak Imin terpilih sebagai Sekretaris Jenderal pada saat itu.
- Ketua Dewan Tanfidziah PKB (2002-2007)
- Sekretasi Jenderal PKB (2004-2005)
- Ketua Umum PKB (2005-2010)
- Ketua Umum PKB (2014-2019)
- Ketua UMum PKB (2019-2024)
Karier Muhaimin di parlemen
Cak Imin terpilih menjadi anggota DPR pada Pemilu 1999 pada usia 32 tahun dan tetap menjadi anggota hingga 2004. Pada saat itu, Cak Imin adalah pemimpin termuda di DPR.
Pengalaman legislatif Cak Imin antara lain
- Wakil Ketua DPR RI (1999-2004)
- Wakil Ketua DPR RI (2004-2009)
- Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (2009-2014)
- Ketua Umum PKB (2014-2019)
- Wakil Ketua MPR RI (2018-2019)
- Wakil Ketua DPR RI (2019-2024)
Kiprah Cak Imin di bidang literasi
Cak Imin tidak hanya dikenal sebagai politisi, namun juga sebagai penulis produktif yang telah menerbitkan beberapa karya ilmiah. Buku-buku karya Cak Imin antara lain Melampaui Demokrasi; Merawat Bangsa dengan Visi Ulama; Momentum Untuk Bangkit, Percikan Pemikiran Ekonomi, Politik dan Kebangsaan; Melanjutkan Pemikiran dan Perjuangan Gus Dur; Intoleransi, Diskriminasi dan Politik Multikulturalisme.; isioning Indonesia; dan masih banyak lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: