Dinas Pendidikan Kabupaten Serang Sediakan Beasiswa Kuliah di Berbagai Universitas, Mulai Dari ITB Hingga UI
Potret Bupati Serang yang sedang mendatangi mahasiswa penerima beasiswa di Universitas UI.-Pict/Ahmad Rizal Ramdhani-
INFORADAR.ID – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Serang kembali menyediakan beasiswa kuliah di beberapa universitas ternama, seperti ITB hingga UI.
Program beasiswa ini dibuat untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan kebutuhan tenaga kesehatan yang tinggi di Kabupaten Serang.
Kepala Sub Bagian Umum dan kepegawaian Dindikbud Kabupaten Serang, Irwan Nuryana menjelaskan bahwa adanya persyaratan khusus yang harus dipenuhi oleh para calon penerima beasiswa.
“Persyaratan, warga kabupaten Serang, memenuhi persyaratan dari pendidikan tinggi yang bersangkutan, artinya sudah lolos seleksi di perguruan tinggi dengan jurusan yang kita tentukan,” jelasnya yang dilansir dari RADARBANTEN.CO.ID, pada Selasa, 16 Januari 2024.
Irwan juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah menyediakan program beasiswa yang khusus utnuk program vokasi di universitas pilihan UNTIRTA dan juga Universitas Indonesia (UI).
“Vokasi UI kita ada 17 kuota. Pertimbangan dari Bappeda karena kita sudah meluluskan 2 angkatan 2019 13 orang angkatan 2020 7 orang, jadi untuk menyeimbangkan anggaran ditambah kuota barunya. Lalu untuk D1 untirta ini 15 orang,” ungkapnya.
Dengan begitu juga, dirinya mengungkapkan bahwa kuota beasiswa itu bisa bertambah yang dilihat dari mahasiswa yang lulus dan kekuatan anggaran yang tersedia.
Asep Nugraha Jaya, selaku kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Serang bahwa program beasiswa ini disediakan melalui APBD pemerintahan guna bisa mengatasi permasalahan yang ada di Kabupaten Serang.
Asep menuturkan bahwa di Kabupaten Serang ini merasa kekurangan ahli medis, seperti dokter, di mana pihaknya menginginkan agar memiliki tenaga ahli medis yang berasal dari local itu sendiri.
BACA JUGA:Intip 4 Tips Ampuh Lolos Seleksi Beasiswa
“Biasanya dokter yang ada itu datang dari luar, terus bertugas sebagai dokter di sini lama-lama pindah,” ungkapnya pada Selasa, 16 Januari 2024.
Beasiswa kedokteran ini dikhususkan untuk dilakukan di UNTIRTA yang tentunya dibuka untuk mahasiswa/I terbaik di Kabupaten Serang dan sudah dinyatakan lolos melalui tahapan seleksi.
Anggaran biaya akan didorong setelah masa penerimaan mahasiswa berlalu, dengan pola tunda bayar.
“Beasiswa kita berikan tidak sembarangan, mereka nanti harus siap mengabdi ditugaskan di fasilitas kesehatan yang ada di Kabupaten Serang,” jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: