Pinjaman KUR BRI 2023 60 Juta Tenor 60 Bulan dengan 6 Persyaratan Mudah

Pinjaman KUR BRI 2023 60 Juta Tenor 60 Bulan dengan 6 Persyaratan Mudah

Ilustrasi cicilan KUR BRI 2023 60 juta.-Ariawan Armoko-vecteezy.com

INFORADAR.ID - Berikut inilah informasi mengenai pinjaman KUR BRI 2023 pada nomnal Rp60 juta dengan tenor atau masa peminjaman selama 60 bulan yang mempunyai 6 persyaratan mudah.

KUR BRI 2023 merupakan program kredit andalan bagi para pemilik usaha yang akan mengembangkan bisnis mereka ke jenjang yang lebih tinggi dari sebelumnya.

Para pemilik usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) bisa mendapatkan layanan KUR BRI 2023 dengan maksimal pinjaman hingga Rp500 juta.

Suku bunga yang rendah serta cicilan yang ringan dari layanan KUR milik Bank BRI disinyalir tidak akan menambah beban keuangan para pelaku UMKM di Indonesia.

BACA JUGA:Cara Cek Sisa Angsuran KUR BRI 2023 Lewat Hp

Sebagaimana diinformasikan melalui laman web resmi BRI, KUR memiliki suku bunga 6 persen efektif per tahun atau 0,5 persen per bulan.

Cicilan per bulannya pun disesuaikan dengan masa peminjaman atau tenor yang dipilih oleh debitur. Sehingga bisa disesuaikan pula dengan kemampuan membayar.

Berikut ini kisaran cicilan pinjaman KUR sebesar Rp50 juta dengan tenor 60 bulan sebagai contoh:

BACA JUGA:Pinjaman KUR BRI 2023 11 Juta Cicilan 200 Ribuan per Bulan

  • Tenor 12 bulan: Rp5,3 juta
  • Tenor 18 bulan: Rp3,6 juta
  • Tenor 24 bulan: Rp2,8 juta
  • Tenor 36 bulan: Rp1,9 juta
  • Tenor 48 bulan: Rp1,5 juta
  • Tenor 60 bulan: Rp1,3 juta

BACA JUGA:Catat, Tips Agar KUR BRI 2023 Langsung ACC

Penggunaan dana KUR BRI biasa dialokasikan oleh pelaku UMKM dalam membeli peralatan produksi hingga kebutuhan promosi usaha.

Untuk mendapatkannya, ada 6 persyaratan mudah yang perlu diketahui dan dipahami seperti yang tertuang dalam laman bri.co.id:

BACA JUGA:Info KUR BRI 2023, Cara Memulai Budidaya Tanaman Hidroponik untuk Pemula

Syarat ketentuan KUR Kecil Bank BRI

  1. Pinjaman Rp 50 – Rp 500 juta
  2. Jenis pinjaman Kredit Modal Kerja (KMK) dan Kredit Investasi (KI) masing-masing dengan maksimum masa pinjaman 4 (empat) tahun dan 5 (lima) tahun. Suku bunga 6% efektif per tahun.
  3. Untuk memenuhi syarat penerimaan pinjaman, calon peminjam harus memiliki usaha produktif dan layak.
  4. Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan Kartu Kredit. Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan.
  5. Memiliki Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat ijin usaha lainnya yang dapat dipersamakan.
  6. Agunan yang dibutuhkan sesuai dengan peraturan bank.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bri.co.id