Ini Cara Untuk Memiliki Umur Panjang, Lansia Wajib Nyimak

Ini Cara Untuk Memiliki Umur Panjang, Lansia Wajib Nyimak

ilustrasi orang tua menjaga kesehatan-Pixsabay & Istock-

INFORADAR.ID - Rata-rata umur harapan hidup manusia bervariasi di berbagai negara dan dapat dipengaruhi oleh faktor seperti kesehatan, lingkungan, ekonomi, dan akses terhadap perawatan medis.

Pada umumnya, umur harapan hidup global saat ini berkisar antara 70 hingga 80 tahun. 

Di Indonesia, perkiraan umur harapan hidup warga Indonesia telah meningkat selama beberapa tahun terakhir. Menurut data World Bank, pada tahun 2020, umur harapan hidup di Indonesia mencapai sekitar 71,8 tahun.

Ini merupakan peningkatan yang signifikan dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. 

Namun, biasanya ketika menginjak umur 50 tahun keatas, manusia biasanya banyak dihadapi oleh masalah kesehatan seperti penyakit jantung, yang mana resiko penyakit jantung seperti serangan jantung dan stroke biasanya meningkat seiring bertambahnya usia.

Ini dapat dipengaruhi oleh faktor gaya hidup, seperti pola makan, kurangnya aktivitas fisik, dan stres.

Hipertensi atau tekanan darah tinggi yang dapat menyebabkan risiko penyakit jantung dan masalah kesehatan lainnya. Pemeriksaan tekanan darah rutin penting untuk mengontrolnya.

Diabetes, kanker,  juga masalah kesehatan mental seperti  depresi, kecemasan, dan masalah kesehatan mental lainnya bisa menjadi lebih umum pada usia ini.

Memiliki umur panjang pun merupakan hal yang diinginkan oleh semua orang.

BACA JUGA:5 Efek Begdang Bagi Kesehatan Tubuh, Kamu Wajib Tahu

Maka perlu diketahui, memiliki umur panjang melibatkan kombinasi faktor-faktor seperti gaya hidup sehat, pola makan yang baik, olahraga teratur, tidur cukup, mengelola stres, dan menghindari kebiasaan buruk.

Berikut beberapa tips untuk membantu Anda memiliki umur panjang:

1. Gaya Hidup Sehat

Pilih makanan yang seimbang dan kaya nutrisi, hindari makanan olahan dan berlemak berlebihan. Lakukan olahraga teratur, seperti berjalan, berlari, berenang, atau yoga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: