Ide Jualan Laris di Tiktok, Modal Sedikit Untung Banyak

Ide Jualan Laris di Tiktok, Modal Sedikit Untung Banyak

Cara dapat uang dari TikTok--freepik

Item seperti jins, jaket kekinian, sepatu, hingga jilbab sangat terkenal di kalangan anak muda, terlebih jika kamu menjual produk yang unik dan trendy. Untuk mengetahui trend fashion saat ini, kamu bisa melakukan riset lewat sosial media lewat para influencer fashion.

Secara umum, pakaian untuk perempuan lebih banyak dicari dan termasuk ke dalam jualan laris di marketplace dibandingkan pakaian untuk pria, sehingga dapat memudahkan kamu dalam menentukan target pembeli dan produk yang hendak dijual. 

Jika kamu masih pemula, ada baiknya untuk mencoba reseller atau dropshipper produk fashion agar peluang kamu mendapatkan calon pembeli semakin besar, tanpa memerlukan modal yang banyak.

2. Skin-care dan kosmetik

Majalah Tempo menyatakan bahwa penjualan industri kecantikan dan perawatan tubuh akan meningkat hingga 50% pada tahun 2026. Ini merupakan lampu hijau untuk Sobat Shipper memulai jualan skincare atau kosmetik.

Tidak lupa, ada baiknya juga untuk kamu mengikuti trend skincare dan kosmetik yang sedang populer. Kamu bisa dengan mudah melihatnya lewat konten-konten produk skin-care ataupun kosmetik di media sosial lainnya. 

Salah satu tips yang berguna untuk memulai berjualan adalah mulai dari reseller produk terlebih dahulu. Dengan menjadi reseller, kamu bisa mendapatkan harga lebih murah dari produk tersebut dan dapat menjualnya dengan harga yang lebih tinggi.

Beberapa contoh produk yang laku adalah lipstick, skincare pelembab, tabir surya, hingga bedak.

BACA JUGA:10 Akun TikTok dengan Followers Terbanyak di Dunia 2023

3. Makanan dan minuman

Jualan modal kecil lainnya adalah bisnis makanan dan minuman. Bisnis makanan dan minuman adalah bisnis yang sering dilakukan oleh para pemula karena beberapa alasan. Pertama, bisnis ini memiliki pasar yang luas, ditambah termasuk ke dalam produk jualan online yang laku setiap hari. 

Untuk memulainya juga cukup mudah, Sobat Shipper bisa mencari resep-resep simple dengan modal yang sedikit. Setelah resepnya ditemukan, coba buat produk tersebut dan minta testimoni kepada orang-orang terdekatmu.

Testimoni ini dibutuhkan untuk mengetahui perbaikan yang dapat kamu lakukan ke produk kamu. Apabila kamu sudah melakukan lebih dari 3 kali percobaan dan kamu sudah yakin dengan hasilnya, mulailah menjual produk tersebut secara online.

Kamu bisa menggunakan video testimoni sebagai konten berjualan kamu, atau sebagai bukti yang nantinya meyakinkan pembeli untuk membeli produk kamu.

Apabila kamu tidak ingin menjual makanan atau minuman siap santap, kamu juga dapat menjual produk frozen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: