Sebelum Mendaki Gunung Ikuti 8 Tips Ini Bagi Pendaki Pemula

Senin 18-12-2023,21:00 WIB
Reporter : Nuraini Wildayati Kamilah
Editor : Haidaroh

7. Perhatikan Setiap Langkah selama Mendaki

Lintasan pada gunung sering kali memiliki medan yang tidak mudah, seperti jalanan yang licin, berbatu, serta akar pohon menyembul.

Oleh karena itu, Anda sebaiknya selalu mengikuti rute yang ada serta memperhatikan setiap langkah kaki Anda ketika sedang mendaki.

Hal ini bermaksud untuk menghindari risiko kaki terkilir yang dapat mempersulit Anda ketika sedang mendaki gunung.

8. Jangan Sungkan untuk Beristirahat

Jika selama mendaki Anda merasa lelah, jangan sungkan untuk meminta beristirahat kepada rombongan pendaki lainnya.

Rute pendakian biasanya memiliki pos istirahat di titik-titik tertentu. Pos tersebut ditujukan bagi pendaki untuk memulihkan tenaga sejenak.

Setelah beristirahat sejenak, Anda bisa melanjutkan kembali perjalanan tanpa terganggu rasa lelah.

Itulah beberapa tips mendaki gunung untuk pemula. Jadi, siapkan segala sesuatunya dengan baik sebelum Anda ingin mendaki gunung, ya.(*)

Kategori :