Setelah dilakukan perdamaian antara Aceh dan pemerintah Indonesia, mereka semua dibutakan oleh jabatan, kekuasaan, harta, juga wanita.
Amba - Laksmi Pamuntjak
Amba adalah sebuah kisah pencarian romansa dua manusia di era orba yaitu Amba dan Bhisma, ditengah ketegangan dan kekerasan politik setelah peristiwa G30S tahun 1965.
Kisah cinta Amba dan Bhisma merupakan pengantar abgi pembaca memasuki peristiwa mencekam di bulan September 1965.
Di mana peristiwa G30S merupakan sejarah kelam dan berdarah yang pernah dialami bangsa ini.
Amba dan Bhisma dipaksa untuk berpisah karena situasi politik. Keikutsertannya dalam G30S membuat Anda bisa melihat gambaran kehidupan tahanan politik yang diasingkan di Pulau Buru dalam kesengsaraan dan penantian untuk bisa pulang.
BACA JUGA:6 Novel Romantis Indonesia Best Seller Bikin Baper dan Emosional
Gadis Kretek - Ratih Kumala
Dengan latar waktu dari periode penjajahan Belanda hingga kemerdakaan, para pembacanya akan dibawa berkenalan dengan perkembangan industri kretek di Indonesia.
Lebas, Karim, Tegar yang merupakan pewaris Kretek Djagad Raya sedang gelisah. Ayah mereka sekarat. Dalam penantian ajalnya, ia menyebut nama perempuan lain yang bukan istrinya, yaitu Jeng Yah.
Laut Bercerita - Leila Chudori
Kita semua tahu bahwa peristiwa yang dialami oleh negeri ini pada tahun 1998 sangat menguras emosi. Geliat perjuangan untuk melengserkan Orde Baru benar-benar menyesakkan hati.
Meski novel ini adalah fiksi, Laut Bercerita menunjukkan kepada pembaca abhwa negeri ini pernah memasuki masa pemerintah yang kelam.
Novel ini didasarkan pada kisah dan obrolan nyata para aktivis pra reformasi. Kala itu suara aktivis dibatasi serta diberantas habis.
Cerita ini membuat banyak pembaca meresapi fakta-fakta sejarah, akan apa yang terjadi pada masa itu.
BACA JUGA:6 Novel Terlaris di Dunia yang Sudah Mencapai Ratusan Juta Kopi