Jaga Kesehatan Otak dengan 3 Jus Ini: Kaya Antioksidan dan Nutrisi Penting

Jaga Kesehatan Otak dengan 3 Jus Ini: Kaya Antioksidan dan Nutrisi Penting

3 jus untuk kesehatan otak-Insipired Taste-YouTube

INFORADAR.ID - Di tengah kesibukan sehari-hari, menjaga kesehatan otak menjadi salah satu hal yang sering terabaikan. 

Padahal, otak adalah pusat kendali tubuh yang mengatur segala fungsi penting, mulai dari berpikir, mengingat, hingga mengendalikan emosi. 

Selain rutin berolahraga dan tidur cukup, asupan nutrisi juga berperan besar dalam mendukung fungsi otak. 

Salah satu cara mudah dan praktis untuk mendapatkannya adalah melalui konsumsi jus yang kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan.

Melansir dari healthline.com berikut ini tiga jenis jus yang dipercaya mampu membantu menjaga dan meningkatkan kesehatan otak.

1. Jus Jeruk

Jus jeruk merupakan sumber vitamin C yang sangat baik. Dalam satu cangkir (240 ml), jus jeruk menyediakan sekitar 93% dari kebutuhan harian vitamin C.

Penelitian menunjukkan bahwa kadar vitamin C yang tinggi dalam darah berkaitan dengan fungsi kognitif yang lebih baik, termasuk memori, bahasa, dan perhatian.

Namun, konsumsi jus jeruk perlu dibatasi karena kandungan kalorinya yang tinggi dan potensi penambahan gula. 

Mengonsumsi buah jeruk utuh justru lebih disarankan karena lebih rendah kalori, lebih tinggi serat, dan tetap menyediakan sekitar 77% kebutuhan harian vitamin C.

2. Jus Blueberry

Blueberry dikenal kaya akan antosianin, yaitu antioksidan yang memberikan warna ungu kebiruan pada buah ini.

Senyawa ini dipercaya mendukung kesehatan otak dan memperbaiki fungsi memori.

Beberapa studi menunjukkan bahwa jus blueberry dapat membantu meningkatkan memori jangka pendek dan jangka panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: