Masih Suka Belibet Saat Bicara? Ini Cara Agar Kamu Lebih Lancar dan Percaya Diri!
Cara biar bicara gak belibet-Beti Gen-
INFORADAR.ID - Berbicara di depan umum atau dalam percakapan sehari-hari sering kali menantang, terutama jika kamu mengalami masalah "belibet" atau tersendat-sendat.
Masalah ini biasa terjadi ketika seseorang ingin mengucapkan kata-kata dengan cepat, namun tanpa sadar kata-kata yang diucapkan terdengar tidak jelas atau bahkan sulit dimengerti.
Jika kamu sering mengalami hal ini, jangan khawatir! Ada cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki masalah ini dan menjadi lebih lancar dalam berbicara.
Nugie, seorang praktisi public speaking, melalui kanal YouTube Kang Nugie Al-Afgani miliknya, menjelaskan bahwa banyak orang yang mengalami masalah “belibet” ketika berbicara merupakan orang-orang yang memiliki tipe pembelajar visual.
BACA JUGA:KJRI Hamburg Menerima Kedatangan BPIP dan MPR untuk Memperkuat Pancasila di Hamburg
BACA JUGA:Cara Melihat Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024, Simak Penjelasannya di Sini
"Pembelajar visual cenderung memproses informasi lebih cepat, yang membuat mereka berbicara dengan ritme yang lebih cepat pula," jelasnya. Hal ini tentunya sering kali menyebabkan ucapan mereka terdengar kurang jelas, bahkan kadang tidak bisa dipahami oleh lawan bicara.
Namun, Nugie mengungkapkan bahwa ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah ini. Berikut adalah tips praktis yang dapat kamu coba untuk meningkatkan kelancaran berbicaramu:
1. Gunakan Interval atau Jeda Saat Berbicara
Salah satu cara paling efektif untuk mengatasi kebiasaan "belibet" saat berbicara adalah dengan memberi jeda atau interval di antara kata-kata atau kalimat.
Misalnya, ketika mengucapkan salam "Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh", kamu bisa memberi jeda singkat di antara setiap kata agar ucapan terdengar lebih jelas dan lebih mudah dipahami oleh pendengar.
Hal tersebut tentunya membantu kamu untuk tidak terburu-buru menyelesaikan kalimat, sehingga ucapanmu menjadi lebih teratur dan tersusun dengan baik.
BACA JUGA:Ternyata Posisi Tidur Punya Efek untuk Kesehatan, Bagaimana Biasanya Posisi Tidurmu?
BACA JUGA:Gen Z Saatnya Upgrade Skill Komunikasi dengan Buku Klasik Retorika karya Aristoteles
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: