Apakah Ini Penyebab Banyak Pria Jomblo di Kabupaten Serang? Beserta Solusinya

Apakah Ini Penyebab Banyak Pria Jomblo di Kabupaten Serang? Beserta Solusinya

Ilustrasi penduduk laki-laki di Kabupaten Serang.-Lenart Lipovšek -unsplash.com

INFORADAR.ID - Jumlah penduduk berjenis kelamin laki-laki di Kabupaten Serang diketahui lebih banyak jika dibandingkan dengan jumlah penduduk berjenis kelamin perempuan.

Terdiri dari 29 Kecamatan, Kabupaten Serang memiliki jumlah penduduk sekitar 1.7 juta jiwa menurut data dari Balai Pusat Statistik (BPS).

Jumlah total penduduk Kabupaten Serang tersebut merupakan kalkulasi dari jumlah penduduk berjenis kelamin laki-laki dan perempuan. Namun, jika dirunutkan, ternyata jumlah penduduk laki-laki di Kabupaten Serang lebih tinggi.

Jumlah penduduk berjenis kelamin laki-laki di Kabupaten Serang tercatat ada pada angka sekitar 830 ribu jiwa, sedangkan untuk penduduk berjenis kelamin perempuan sekitar 790 ribu jiwa.

Ya. Mungkin hanya terpaut beberapa angka. Perbedaan dikeduanya sekitar 40 ribu jiwa. Jumlah yang tidak sedikit tentunya.

BACA JUGA:Resep Gerem Asem Ayam, Warisan Kuliner yang Melegenda di Serang Banten

Apakah ini akan menyebabkan banyak yang Jomblo di Kabupaten Serang?

Jomblo merupakan istilah yang sering digunakan di Indonesia untuk menyebut seseorang yang tidak atau belum memiliki pasangan hidup (pacar atau istri/suami).

Jika dianalisa dengan ilmu cocokologi, jumlah penduduk berjenis kelamin yang lebih sedikit jika dibandingkan jumlah penduduk berjenis kelamin laki-laki, bisa diartikan seperti ini:

Jumlah penduduk perempuan yang sedkit membuat para laki-laki di Kabupaten Serang kesulitan mendapatkan pasangan.

Banyaknya jumlah penduduk berjenis kelamin laki-laki mengakibatkan tingkat persaingan menjadi lebih kompetitif.

Lalu apakah ada solusinya?

Salah satu solusi terbaik untuk para laki-laki yang masih menyendiri alias jomblo di Kabupaten Serang adalah dengan melakukan tandang keluar kandang.

Mencari pasangan di luar Kabupaten Serang, Provinsi Banten atau yang paling prestisius mencari pasangan di luar negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: banten.bps.go.id