Dingin Diguyur Hujan, Angetin di Tempat Wisata Banten Ini Saja

Dingin Diguyur Hujan, Angetin di Tempat Wisata Banten Ini Saja

Wisata Banten yang berupa kolam pemandian air panas-cipanas_cisolong-instagram.com

INFORADAR.ID - Hingga Februari 2024 ini, hujan terus mengguyur ke muka bumi. Udara dingin seketika menyelimuti. Cobalah hangatkan diri di tempat wisata Banten ini.

Wisata Banten ini menjadi pilihan bijak ketika cuaca dingin yang disebabkan hujan setiap hari. Jika Anda bosan hanya mengurung diri, kenapa tidak mencoba berkunjung ke sini bersama keluarga atau sendiri.

Memangnya wisata Banten mana yang harus dikunjungi saat hujan terus membasahi? Simak artikel ini hingga habis. Anda akan menemukan kehangatan ketika udara dingin menyerang diri.

Provinsi Banten, khususnya Kabupaten Pandeglang merupakan 'gudang' pariwisata yang wajib dikunjungi. Bermacam tempat wisata yang ada di Pandeglang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan pribadi.

BACA JUGA:10 Lokasi Wisata Banten Paling Hits 2024 di Pandeglang

Ketika bumi terus ditetes air hujan dan udara dingin, wisata Banten atau tempat wisata Pandeglang ini bisa menjadi solusi.

Cobalah datang kemari. Ke kawasan wisata pemandian air panas Cisolong dengan keluarga, kekasih, ataupun sendiri.

Wisata pemandian air panas Cisolong berada di Desa Kadu Hejo, Kabupaten Pandeglang merupakan kolam air panas alami dari dasar bumi.

Bisa dijangkau dengan hanya membayar tiket masuk sekitar 10 ribu hingga 20 ribu uang asli. Jangan ragu untuk memilihnya sebagai tempat bernaung di cuaca dingin seperti sekarang ini.

BACA JUGA:Rekomendasi Curug yang Ada di Wisata Banten dengan Keindahan Alam yang Menakjubkan

Kawasan wisata pemandian air panas Cisolong akan membuat tubuh Anda hangat kembali. Lebih dari itu, berendam di kolam air panas memberikan banyak manfaat untuk tubuh dan kesehatan kulit.

Di kawasan wisata Banten ini ada tiga kolam air panas dengan manajemen yang berbeda untuk Anda nikmati. Cisolong Waterpark, dan Cisolong Alam Sari.

Ketiga pemandian air panas di Kabupaten Pandeglang tersebut bisa Anda pilih sesuka hati. Meski berbeda, ketiganya pun memiliki fasilitas yang mumpuni.

Lokasi ketiganya berdekatan. Tempat wisata Pandeglang dengan kolam air panas alami tersebut bisa dijangkau dengan cepat dari pusat kota Pandeglang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: