Ini Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan ke Malang

Ini Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan ke Malang

Pantai Tiga Warna -Instagram Pantai Tiga Warna-

Tempat wisata ini cocok untuk wisatawan yang menyukai suasana alam. Sebab, tempat wisata yang terletak di Dusun Tegir, Desa Pandansari Lor, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang ini menawarkan sensasi makan di tengah-tengah aliran sungai yang berarus tenang.

5. Malang Night Paradise 

Malang Night Paradise juga merupakan salah satu tempat wisata yang populer di Malang. 

Tempat ini menjadi populer karena mempunyai konsep yang berbeda dan mempunyai pemandangan yang indah. 

Obyek wisata ini lokasinya ada di Graha Kencana Raya Jalan Raya Karanglo Nomor 66, Karanglo, Kelurahan Balearjosari, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. 

Konsep tempat ini adalah liburan dengan taman lampion penuh warna. Ada banyak wahana yang menarik di Malang Night Paradise. Namun, dari banyak wahana, yang paling populer adalah Magic Journey. 

Wahana ini merupakan, berupa menyusuri sungai buatan sepanjang 500 meter, dengan menggunakan perahu. Menariknya, sepanjang sungai banyak cahaya lampion dan pernak pernik dengan tema yang berbeda-beda.

6. Pantai Tiga Warna

Selain Patai Teluk Asmara, Malang juga punya pantai yang tak kalah indahnya. Pantai tersebut adalah Tiga Warna. Pantai ini terletak di Jalan Selendang Biru, Kecamatan Sumbermanjing, Kabupaten Malang. Sesuai dengan namanya, pantai ini memiliki tiga warna. Yakni, biru, hijau dan cokelat. 

For your information (FYP) adanya tiga warna air laut tersebut disebabkan oleh kedalaman permukaannya, hijau pada sisi terdangkal, biru pada sisi terdalam dan coklat kemerahan pada pasir pantai.

Tempat wisata pantai ini juga cukup populer di Jawa Timur. Pantai ini banyak dikunjungi wisatawan karena keindahan alamnya yang menakjubkan dan ombaknta yang cenderung tenang. 

Di Pantai Tiga Warna wisatawan juga dapat melihat-lihat tempat rehabilitasi dan konservasi mangrove dan terumbu karang. 

7. Bukit Nirwana

Tempat ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah dan asri. Di tempat ini terdapat 10 gunung yang menambah keindahan panoramanya. 

Tempat yang cocok untuk foto dan camping ini terletak di Tulungrejo, Desa Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Malang. Harga tiket masuk ke tempat ini hanya Rp 10 ribu per orang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: