10 Jenis Sayuran Penurun Darah Tinggi
Macam macam sayuran penurun hipertensi--Freepik/ KamranAydinov
INFORADAR.ID - Darah tinggi dapat dicegah dengan pola konsumsi makanan sehat, salah satunya sayuran.
Hipertensi atau darah tinggi terjadi ketika tekanan darah naik di atas 140 / 90mmhg. Kondisi ini biasa terjadi, tetapi berbahaya jika tidak ditangani.
Salah satu pengobatan yang mudah dilakukan adalah dengan pola makan yang sehat, seperti memperbanyak konsumsi serat dari sayur dan buah. Lantas, sayuran apa saja yang bisa menurunkan tekanan darah tinggi?
Berikut daftar sayuran menurun darah tinggi.
1. Kentang
Kentang merupakan salah satu sayuran yang menurunkan tekanan darah karena kandungan kaliumnya yang tinggi.
Makanan yang kaya akan kandungan kalium sangat penting bagi penderita tekanan darah tinggi.
Karena kalium dapat mengurangi efek garam pada tubuh. Kalium juga membantu meredakan ketegangan yang menumpuk di dinding pembuluh darah.
2. Tomat
Selain kentang, tomat juga memiliki kandungan kalium yang tinggi. Sayuran penurun darah tinggi ini juga mengandung likopen pada tomat, yang memberikan warna merah.
Likopen merupakan salah satu jenis antioksidan yang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
3. Bayam
Bayam tidak hanya kaya akan kalium tetapi juga memiliki kandungan nitrat yang tinggi.
Kandungan tersebut bermanfaat dalam melancarkan peredaran darah, mengurangi arteriosklerosis dan menurunkan tekanan darah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: