Ada Seleksi Apa Saja Dalam Pendaftaran CPNS dan PPPK Kemenag 2023? Berikut Lebih Lengkapnya

Ada Seleksi Apa Saja Dalam Pendaftaran CPNS dan PPPK Kemenag 2023? Berikut Lebih Lengkapnya

Kementerian agama RI -Instagram/kemenag_ri-

INFORADAR.ID - Seleksi pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kemenag 2023 memiliki beberapa tahap, simak selengkapnya.

Pendaftaran CPNS dan PPPK Kemenag 2023 ini memiliki jadwal yang berbeda, di mana pendaftaran CPNS Kemenag dibuka pada tanggal 22 September dan pendaftaran PPPK Kemenag dibuka pada tanggal 23 September.

Namun, untuk link pendaftaran CPNS dan PPPK Kemenag 2023 masih menggunakan link yang sama dengan yang lainnya dengan melalui https://daftar-sscasn.bkm.go.id/.

Pendaftaran CPNS dan PPPK Kemenag 2023 tentunya terdapat beberapa seleksi pendaftaran yang harus dilalui dan akan dinyatakan diterima dalam seleksi pendaftaran yang telah dilewatinya.

BACA JUGA:Daftar Kebutuhan Kuota CPNS 2023 dari Berbagai Instansi yang Berbeda, Mulai Dari Lulusan SMA Hingga Sarjana

Terdapat tiga seleksi pendaftaran CPNS Kemenag 2023, yakni Seleksi Administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Bagi peserta yang lolos seleksi administrasi dalam pendaftaran CPNS Kemenag 2023, harus mengikuti SKD yang dilakukan melalui Computer Assisted Test (CAT).

Bobot penilaian yang harus dilaluinya sebesar 40%, terdiri dari atas Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU); dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Kemudian bagi peserta yang lolos SKD, dilanjutkan dengan mengikuti SKB dengan bobot 60%, terdiri atas: Praktik Kerja (bobot 35%), Psikotes (30%), dan Wawancara Moderasi Beragama (35%). 

Nilai tertinggi 3 teratas lah yang akan dinyatakan benar-benar lolos di setiap formasi yang diperlukan.

Adapun seleksi pendaftaran PPPK Kemenag 2023 akan melalui dua seleksi saja, Seleksi Administrasi dan Seleksi Kompetensi.

Seleksi administrasi pendaftaran PPPK sebagaimana yang kelengkapan data yang diunggah pada https://daftar-sscasn.bkm.go.id/

Namun untuk seleksi kompetensi akan melalui CAT Badan Kepegawaian Negara (BKN) dengan bobot nilai 50% dan Tes Moderasi Beragama Berbasis CAT Kementerian Agama dengan bobot nilai 50%.

Nah itulah rjncian seleksi dari pendaftaran CPNS dan PPPK Kemenag 2023, ya g harus dilakukan oleh peserta untuk benar-benar dinyatakan diterima menjadi bagian dari formasi Kemenag 2023.(*)

BACA JUGA:Syarat dan Ketentuan Daftar CPNS 2023 Bagi Lulusan SMA Hingga Sarjana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: