Memprihatinkan! Sidang Paripurna DPRD Cilegon Batal, yang Hadir Hanya 8 Orang

Memprihatinkan! Sidang Paripurna DPRD Cilegon Batal, yang Hadir Hanya 8 Orang

Sedikitnya 32 kursi Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Cilegon kosong. Akibat yang datang hanya 8 orang dan tidak quorum, rapat paripurna dibatalkan. Foto: Bayu Purnama--

INFORADAR.ID --- Sungguh memprihatinkan. Rapat Paripurna DPRD Cilegon batal digelar, Jumat, 14 Juli 2023. Alasannya tidak quorum. Dari 40 anggota DPRD Cilegon, yang hadir hanya 8 orang. 

Padahal, Rapat Paripurna tersebut digelar dalam rangka Persetujuan Penetapan Raperda menjadi Perda tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah dan Rapat Paripurna Penyampaian Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022.

Akibat tidak quorum, pimpinan sidang, Wakil Ketua DPRD Cilegon Hasbi Sidik terpaksa membatalkan sidang paripurna. Dan, rapat paripurna dijadwalkan digelar Senin mendatang.

Dilansir dari laman RADARBANTEN.CO.ID, Walikota Cilegon Helldy Agustian, Wakil Walikota Sanuji Pentamarta dan Sekda Kota Cilegon Maman Mauludin beserta sejumlah pejabat telah hadir. 

Pimpinan rapat Hasbi Sidik pun menskors sidang selama 5 menit hingga dua kali. Namun, selama,10 menit tersebut, tak satupun peserta sidang bertambah. 

Ketua sidang akhirnya membatalkan sidang dan kembali menjadwalkan sidang paripurna dengan agenda serupa pada Senin, 17 Juli 2023 mendatang.

TAK MEMPERSOALKAN 

Sementara itu, Walikota Cilegon Helldy Agustian yang dimintai konfirmasinya terkait pembatalan rapat paripurna tersebut, mengaku tidak mempersoalkan. 

Menurut Helldy, dirinya hanya memenuhi undangan yang sudah dilayangkan oleh DPRD Kota Cilegon. 

"Jadi kami ini diundang oleh DPRD Kota Cilegon secara resmi dalam rangka LKPJ dan pajak daerah. Karena meligat agenda paripurna yang membahas tentang pertanggungjawaban pemerintah daerah dan Raperda tentang retribusi dan pajak daerah, saya merasa perlu menghadiri rapat tersebut," papar Helldy. 

 

Reporter: Bayu Mulyana

Editor: M Widodo

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: