Ingin Nostalgia Bersama Padi Reborn di Cilegon, Ini Waktu dan Tempatnya
Suasana konferensi pers BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023, Senin 16 Januari 2023. Rencananya konser akan berlangsung 3 Februari mendatang.--
CILEGON,INFORADAR.ID-Sobat Padi dapat bernostalgia kembali dengan hentakan musik band kesayangannya, pada 3 Februari 2023 mendatang. Padi Reborn bakal manggung di Stadion Krakatau Steel, Kota Cilegon, Banten.
Band yang telah berkarier selama 25 tahun di industri musik Indonesia ini rencananya akan membawakan sekitar 10 lagu. Di antaranya Kasih Tak Sampai, Begitu Indah, Mahadewi, Sobat, dan lainnya.
“Kami sangat senang bisa kembali tampil di Cilegon setelah sekian lama. Rasanya mungkin hampir lebih dari 10 tahun. Kini, utamanya setelah PPKM berakhir. Kami sangat bersemangat kembali tampil dan bertemu dengan Sobat Padi di berbagai daerah, termasuk Cilegon” ujar Fadly, sang vokalis saat konfrensi pers virtual, Senin 16 Januari 2023.
Sementara drummer Padi Reborn, Yoyo berharap kehadiran Padi Reborn di Kota Cilegon bisa mengobati kerinduan Sobat Padi.
“Yang pasti kira ingin senang-senang bareng, bernostalgia, melepas kerinduan di event nanti,” ujarnya.
Selain Padi Reborn, acara BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 itu juga akan menghadirkan D’Masiv, dan Ndarboy Genk. Konser musik ini juga dimeriahkan oleh Ombram, NUTS & featuring Caleb.
“Alhamdulillah, so far respons dan animo masyarakat yang ingin menyaksikan Padi Reborn, D’Masiv, dan lainnya begitu besar. Hal itu terbukti dengan mulai banyaknya tiket yang telah terjual,” ujar Rury Ilham, selaku Ketua Sport & Entertaiment Event PT Krakatau Sarana Properti (KSP), pada Media Announcement BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 di The Surosowan Restoran, Senin, 16 Januari 2023.
Event ini merupakan kolaborasi KSP Sportainment dengan BNI dan Kawantua Management. KSP Sportaiment sendiri merupakan divisi terbaru dari PT Krakatau Sarana Properti yang menggagas dan melaksanakan event sport dan entertainment.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: