Soal LKBA Kabupaten Serang 2022, AKBP Andaryoso: Bhabinkamtibmas dan Babinsa Harus Bantu Kades

Soal LKBA Kabupaten Serang 2022, AKBP Andaryoso: Bhabinkamtibmas dan Babinsa Harus Bantu Kades

Kasubdit Bhabinkamtibmas Ditbimas Polda Banten, AKBP Andaryoso.-M Widodo/Radar Banten-

SERANG, INFORADAR.ID - Suksesnya program Lomba Kampung Bersih dan Aman (LKBA) Kabupaten Serang, tak lepas dukungan seluruh pemangku kebijakan. Yakni Polda Banten, Korem 064/Maulana Yusuf, Pemkab Serang dan Radar Banten. 

 

Oleh karenanya, petugas Bhabinkamtibmas yang merupakan perpanjangan tangan Polda Banten dan petugas Babinsa yang merupakan ujung tombak Korem 064/MY, harus membantu kepala desa (Kades) terlibat langsung menyukseskan LKBA. Bhabinkamtibmas dan Babinsa adalah petugas yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

 

Hal itu dikemukakan Kasubdit Bhabinkamtibmas Ditbimas Polda Banten AKBP Andaryoso. AKBP Andaryoso tergabung pada Tim Dua. Yang terdiri dari AKBP Andaryoso, Kabid PM, DPMD Imadul Majdi dan M Widodo (Radar Banten). 

 

Pada setiap memberikan materi acara Sosialisasi LKBA Kabupaten Serang 2022 hal itu selalu menjadi penekanannya. Sosialisasi sudah berjalan di beberapa kecamatan yang berlangsung sejak Selasa, 17 Mei - Jumat, 20 Mei lalu. Dan, masih akan berlangsung hingga 31 Mei mendatang untuk menyelesaikan seluruh sosialisasi di 29 kecamatan di Kabupaten Serang.

 

Untuk itu, perwira menengah Polri ini meminta kepada para Kades agar selalu melibatkan petugas Bhabinkamtibmas dan Babinsa mulai dari persiapan, pembenahan hingga penilaian LKBA oleh Tim Juri. 

 

"Pak Kades, Bu Kades jangan sungkan-sungkan, ajak Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam setiap rapat dan proses pembenahan lingkungan RW," pinta pria kalem ini. 

 

Menurut Andaryoso, LKBA merupakan gagasan Kapolda Banten, Radar Banten dan Korem 064/Maulana Yusuf. Yang kemudian disambut atau direspon cepat Bupati Serang Hj Ratu Tatu Chasanah. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: