7 Obat Alami Ampuh untuk Atasi Sakit Perut yang Bisa Ditemukan di Dapur

Selasa 22-10-2024,15:16 WIB
Reporter : Moch. Madani Prasetia
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Siapa pun tentu pernah mengalami sakit perut, yang bisa disebabkan oleh berbagai faktor. Untuk mengatasi sakit perut, ada banyak cara atau ramuan tradisional yang biasa dikenal sebagai herbal.

Sakit perut dapat menyerang siapa saja, baik pria maupun wanita, anak-anak maupun dewasa. Ketika mengalami sakit perut, kita bisa mengobatinya secara alami dengan ramuan dari bahan-bahan tradisional yang biasanya mudah ditemukan di dapur atau pekarangan rumah.

Ada banyak obat alami yang efektif untuk mengobati sakit perut, dan tentunya aman karena tidak mengandung bahan kimia seperti obat-obatan yang umumnya dijumpai di apotek. Namun, perlu dicatat bahwa cara kerjanya tidak secepat obat-obatan kimia.

Dikutip dari RADARBANTEN.CO.ID melalui YouTube dr. Saddam Ismail, berikut adalah obat alami yang ampuh untuk mengatasi sakit perut di rumah.

BACA JUGA:Momen Erick Thohir Bertemu dengan Dua Bidadari Timnas Putri Indonesia

BACA JUGA:5 Manfaat Poundfit, Olahraga Stick yang Sedang Naik Daun

1. Jahe

Siapa yang tidak tahu jahe? Tumbuhan ini telah lama digunakan untuk mengobati rasa mual dan nyeri sendi, karena jahe tidak memiliki efek samping dan mengandung sifat anti-radang. Jahe juga sangat efektif dalam mengatasi sakit perut, karena dapat mengendurkan otot-otot lapisan perut dan usus yang tegang. 

Selain itu, jahe juga bermanfaat bagi mereka yang mengalami perut kembung. Cara konsumsinya bisa dengan memakannya secara mentah, dikunyah, atau dicampurkan ke dalam minuman.

 

2. Peppermint

Daun peppermint, selain menyegarkan mulut berkat kandungan mentol alaminya, juga dapat meredakan sakit perut. Peppermint mengandung sifat anti-nyeri dan dapat menghilangkan rasa mual. 

Namun, perlu dicatat bahwa peppermint tidak efektif untuk nyeri perut akibat asam lambung. Cara mengonsumsinya bisa dicampurkan ke dalam teh, dikunyah langsung, atau dicampurkan dalam makanan.

BACA JUGA:Makna dan Lirik Lagu ‘Whiplash’, Comeback Mini Album ke-5 Aespa Bernuansa Futuristic

BACA JUGA:Film Horor Indonesia Terbaru Oktober 2024 yang Wajib Ditonton

Kategori :