Strategi Finansial Gen Z yang Patut Ditiru oleh Gen Alpha Kelak
Finansial Gen Z-Pinterest/Bruno Mashado-
INFORADAR.ID - Pada era digital saat ini, generasi Z (Gen Z) menunjukkan kesadaran finansial yang lebih tinggi dibandingkan generasi sebelumnya.
Berdasarkan survei Deloitte Global 2023 Gen Z & Millennial Survey, generasi mereka aktif dalam merencanakan keuangan, mencari peluang investasi, dan membangun sumber pendapatan tambahan.
Perihal seperti ini didukung oleh akses luas terhadap informasi, lalu tantangan ekonomi yang mendorong mereka untuk lebih mahir dalam mengelola uang.
Perkembangan teknologi memiliki peran besar dalam pola pikir finansial Gen Z. Menurut Bank of America 2022 Better Money Habits, sekitar 75% dari Gen Z memanfaatkan platfirm digital, media sosial atau podcast, untuk belajar tentang keuangan.
BACA JUGA:Mendoan: Camilan Khas Indonesia yang Bikin Nagih
BACA JUGA:Rahasia Kolesterol Baik: 5 Makanan yang Wajib Anda Coba
Dengan begitu Gen Z lebih cepat memahami konsep tabungan, investasi, bahkan strategi pengelolaan keuangan yang efektif.
Gen Alpha, yang tumbuh di era serba digital, dapat mengambil inspirasi dari kebiasaan finansial Gen Z demi lebih siap dengan tantangan ekonomi di masa yang akan datang. Simak beberapa strategi finansial Gen Z yang bisa ditiru Gen Alpha.
1. Melek Keuangan Sejak Dini
Gen Z aktif mencari informasi tentang investasi, tabungan, dan pengelolaan uang melalui media digital. Gen Alpha dapat mulai mempelajari dasar-dasar finansial sejak dini untuk membangun kebiasaan yang baik.
2. Memanfaatkan Teknologi Finansial
Aplikasi keuangan seperti dompet digital dan platform investasi membantu Gen Z dalam mengatur pengeluaran dan menabung. Gen Alpha juga bisa memanfaatkan teknologi ini untuk membangun kebiasaan finansial yang lebih terstruktur.
BACA JUGA:5 Cara Mudah Tingkatkan Performa Otak: Lebih Cerdas, Kreatif, dan Produktif
BACA JUGA:Rahasia di Balik Nasi Dingin: Lebih dari Sekadar Sisa Makanan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: