Jalankan Proyek Kemanusiaan di Desa Badui, FISIP Untirta Lakukan Kegiatan Ini
Potret mahasiswa FISIP Untirta saat menjalankan proyek kemanusiaan di Desa Badui--
INFORADAR.ID- Sebanyak 40 mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA) tengah melaksanakan proyek mandiri bertajuk “Membangun Masyarakat Desa Badui” di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Program ini berjalan selama satu semester dan mengharuskan mahasiswa memperoleh data (studi kasus), melakukan analisis, memecahkan masalah dan melaksanakannya (pembelajaran berbasis proyek).
Kegiatan studi kasus ini berlangsung pada tanggal 8 hingga 12 Oktober 2024 dan fokus pada observasi dan analisis permasalahan yang dihadapi masyarakat di Badui Luar, Badui Dalam dan desa-desa sekitarnya.
Potret mahasiswa FISIP Untirta saat menjalankan proyek kemanusiaan di Desa Badui--
Para mahasiswa mengunjungi berbagai lokasi antara lain Lembah Barokah Cibologer, Desa Kaduketuk 1, 2 dan 3 hingga Kampung Gajeboh, dan puncaknya mereka menginap di Desa Cikeusik di Baduy Dalam, merasakan langsung kehidupan masyarakat adat.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Drakor On Going dengan Rating Tertinggi, Ada The Judge from Hell
BACA JUGA:Resep Ayam Goreng Serundeng Bawang Ala Devina Hermawan, Intip Cara Pembuatannya di Sini
Selain melakukan observasi dan analisis, mahasiswa FISIP UNTIRTA juga mengikuti kegiatan sosial dengan membagikan sembako kepada masyarakat sekitar.
Hal ini merupakan bentuk kepedulian dan kontribusi nyata mahasiswa dalam mendukung masyarakat Badui.
Kegiatan ini akan berakhir pada bulan Desember tahun depan. MBKM Proyek Kemanusiaan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik di Badui dipimpin oleh Dr. Nurprati Wahyu Widyastuti selaku wakil Dekan Bidang Akademi dan dikoordinasikan oleh Dr. Isti Nursih Wahyuni selaku Kepala Jurusan Ilmu Komunikasi.
Potret mahasiswa FISIP Untirta saat melaksanakan proyek kemanusiaan di Desa Badui--
"Proyek kemanusiaan ini merupakan bagian dari upaya FISIP UNTIRTA untuk mencetak lulusan yang tidak hanya memiliki pengetahuan akademik, tetapi juga memiliki kepedulian sosial dan mampu memberikan solusi atas permasalahan masyarakat," ujar Dr. Nurprapti.
BACA JUGA:Kamu Sering Takut Bertemu Orang Baru? Begini Penjelasan dan Cara Mengatasinya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: