Orang Sukses Rahasianya Bangun jam 5 Pagi? Cobain Kalo Mau Juga

Orang Sukses Rahasianya Bangun jam 5 Pagi? Cobain Kalo Mau Juga

rahasia sukses -pinterest / La ode muh-

INFORADAR.ID - Menjadi orang sukses adalah impian dari semua orang terutama anak muda yang sedang memperjuangkan mimpinya.

Jalan menuju sukses tentunya tidak mudah, banyak hal sulit yang perlu dilewati, bukan dengan malas-malasan seperti malas bangun jam 5 pagi.

Maudy Ayunda sharing dalam kanal Youtubenya mengenai 3 insight rahasia sukses, hal ini berdasarkan buku yang ia baca dengan judul buku 'The 5 Am Club' karya Robin Shalma.

Dalam buku tersebut penulis menceritakan kisah orang-orang yang berkomitmen untuk selalu bangun jam 5 pagi, ia juga menyampaikan jika bangun pagi memberikan nada positif dan produktif untuk menjalankan kegiatan sehari-hari.

1. Bangun Jam 5 Pagi

Untuk menjadi sukses kamu harus melakukan sesuatu yang gak banyak orang lain lakukan salah satunya adalah menjadikan bangun jam 5 pagi sebagai kebiasaan.

Terdapat metode 20/20/20 yaitu jam pertama saat kamu bangun, 20 menit pertama latihan fisik yang dapat membuatmu berkeringat, 20 menit kedua refleksi diri sperti sholat, meditasi atau apapun yang membuatmu rileks dan 20 menit ketiga yaitu belajar, belajar apapun itu selagi hal kebaikan. Kamu lakukan selama 66 hari selama berturut-turut agar menjadi kebiasaan.

BACA JUGA:7 Tipikal Orang yang Akan Sangat Berpengaruh Terhadap Kesuksesan Diri Kita, Apakah Ada Kamu Salah Satunya?

2. Capitalization  IQ

Orang yang sukses bukan hanya karena bakat dan motivasi yang ia miliki saja tapi juga kapasitas IQ-nya. Sejauh mana orang akan memanfaatkan potensi kita melalui konsisten dan kegigihan.

Maudy katakan untuk menjadi sukses itu tidak hanya pasrah dengan bakat yang dimiliki saja tapi harus terus tumbuh mengasah skill dan tentunya lebih baik lagi.

3. Tight Bubble Total Focus

Insight ketiga merupakan taktik, yang dimana bekerja tanpa gangguan apapun. Misalnya kamu atur rutinitas yang terjadwal tanpa gangguan, misalnya menyederhanakan proses yang rumit-rumit.

BACA JUGA:Jangan Bingung Lagi Pas Wawancara Kerja! Pake Rumus STAR Ini Aja, Dijamin Sukses Interview

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: