Film Vina: Sebelum 7 Hari Raih 5 Juta Penonton, Masuk Daftar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Film Vina: Sebelum 7 Hari Raih 5 Juta Penonton, Masuk Daftar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Film Vina, Sebelum 7 Hari, Raih Penonton Terbanyak Perfilman Indonesia--sumber foto IG @Anggy Umbara

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari sedang tayang di bioskop, film horor ini diadaptasi dari cerita gadis  Vina, korban pembunuhan oleh geng motor di Cirebon, Jawa Barat, pada tahun 2016 silam. 

Sejak film itu tayang di bioskop pada tanggal 16 Mei 2024, kasus pembunuhan sang gadis Vina tersebut kembali viral dan ramai diperbincangkan kembali di media sosial.

Film Vina: Sebelum 7 Hari, diperankan oleh beberapa artis indonesia seperti Nayla Denny Purnama, Fahad Haydra, Lydia Kandou, dan Gisellma Firmansyah.

BACA JUGA:Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa Sempat Ditolak Dimana-mana

Film Vina: Sebelum 7 Hari bergenre film horor,  diproduksi oleh Dee Company, dan disutradarai oleh Anggy Umbara, serta produser film tersebut yaitu Dheeraj Kalwani.

Keberhasilan film Vina: Sebelum 7 Hari menembus lebih dari 5 juta penonton, melalui unggahan di akun Instagram pribadi milik sutradara kondang, Anggy Umbara, Rabu (22/5/2024).

"Sampai sore ini sudah 5.000.000++ orang mendoakan Almarhumah Vina," tulis Anggy dalam keterangan postingannya.

Keberhasilan 5 juta penonton di bioskop,  mengantarkan film Vina: Sebelum 7 Hari,  tersebut ke dalam daftar top 10 film Indonesia terlaris sepanjang masa.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: