3 Novel Karya Tere Liye yang Bakal Bikin Kamu Banjir Air Mata

3 Novel Karya Tere Liye yang Bakal Bikin Kamu Banjir Air Mata

Ilustrasi Membaca Buku--freepik/ jcomp

INFORADAR.ID - Tere Liye merupakan penulis terkenal dari Indonesia dan telah menulis beberapa novel yang begitu menyentuh hati pembaca. 

Novel karya Tere Liye tidak hanya menghibur, tetapi juga membuat pembaca terbawa dalam alur cerita yang penuh emosi. 

Di antara banyak novel karya Tere Liye terbaik, berikut adalah 3 novel yang djiaminin bisa bikin kamu nangis hingga banjir air mata. 

1. Hujan 

Novel ini bercerita tentang perjalanan seorang gadis bernama Lail.

 Saat Lail masih remaja, kedua orang tuanya meninggal dalam bencana alam. 

Dia kemudian diselamatkan oleh seorang anak laki-laki bernama Esok. 

Keduanya menjadi sangat dekat, tapi harus berpisah karena keadaan. 

Meski jauh, mereka tetap menjaga hubungan dan bertemu setiap bulan. 

Namun, suatu hari, sebuah kesalahpahaman muncul dan membuat Lail merasa kehilangan. 

Akhirnya, dia memutuskan untuk menghapus semua kenangan tentang Esok dari ingatannya. 

Apa yang terjadi pada kisah cinta mereka? 

Novel ini penuh dengan nuansa cinta, perpisahan, dan tentu saja, hujan yang melambangkan kesedihan.

BACA JUGA : Bukan Cuma Serial Bumi, Ini 4 Serial Tere Liye Lainnya yang Tak Boleh Anda Lewatkan

2. Hafalan Shalat Delisa 

Novel ini menceritakan tentang Delisa, seorang anak perempuan yang berjuang untuk menghafal bacaan shalatnya. 

Namun, hidupnya berubah drastis ketika desanya diserang oleh tsunami. 

Tsunami itu merenggut keluarganya, meninggalkan Delisa dengan kakinya yang lumpuh. 

Meskipun mengalami banyak kesulitan, Delisa tetap bertahan dan mempertahankan keyakinannya. 

Cerita ini menggambarkan kekuatan dan ketegaran seorang anak dalam menghadapi cobaan hidup.

3. Rindu 

Novel ini terdiri dari lima kisah yang berbeda, namun semuanya berpusat pada tema kerinduan. 

Cerita-cerita ini menampilkan berbagai situasi emosional, mulai dari kehilangan hingga harapan. 

Latar belakang cerita berada pada masa pemerintahan Hindia Belanda di Indonesia, di mana perjalanan haji menjadi hal penting bagi masyarakat pribumi. 

Kisah-kisah dalam novel ini menggugah perasaan dan memberikan wawasan tentang kehidupan dan cinta.

Itulah, 3 rekomendasi novel karya Tere Liye yang bakal bikin air mata kamu banjir berkali - kali. Selamat membaca!.(*)

BACA JUGA : Upgrade Diri Kamu Lewat 3 Rekomendasi Buku Ini, Auto Naik Level

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: