Tak Hanya Dirty Vote, 5 Film Dokumenter Garapan Dandhy Dwi Laksono Ini Juga Ungkap Sisi Gelap Indonesia

Tak Hanya Dirty Vote, 5 Film Dokumenter Garapan Dandhy Dwi Laksono Ini Juga Ungkap Sisi Gelap Indonesia

Film Dokumenter Sexy Killers--themoviedb.org

INFORADAR.ID - Film dokumenter berjudul Dirty Vote yang mengungkap data kecurangan pemilu saat ini ramai diperbincangkan hingga trending di X (Twitter). 

Hal ini menimbulkan kontroversi dan kegemparan, terutama karena film dokumenter ini ditayangkan H-3 menjelang Pemilu 2024.

Film dokumenter ini merupakan karya Dandhy Dwi Laksono yang merupakan seorang jurnalis. 

Dandy juga sudah banyak membuat film dokumenter yang berseliweran di Youtube. 

Berikut ini adalah beberapa film dokumenter garapan Dandhy Dwi Laksono yang mengungkap sisi gelap Indonesia. 

1. Samin VS Semen (2015)

Dalam film dokumenter "Samin vs Semen," kita diajak melihat perjuangan orang-orang Samin yang menentang pembangunan pabrik semen di wilayah Pati dan Rembang.

Orang-orang Samin, atau yang disebut Sedulur Sikep, sudah berhasil menghalangi pembangunan PT Semen Gresik di Sukolilo pada tahun 2010.

Namun, ketika ada rencana pendirian PT Sahabat Mulia Sakti, anak perusahaan Indocement, di Kecamatan Tambakromo dan Kayen, mereka pun mengajak warga setempat untuk bersama-sama menolak kehadiran tambang semen tersebut.

2. Sexy Killers (2019)

Film dokumenter "Sexy Killers" membahas tentang dampak penggunaan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) dan masalah lingkungan yang terkait.

Ceritanya menggambarkan kehidupan masyarakat miskin di pedesaan yang menjadi korban dari tindakan serakah manusia.

Film ini memberikan kritik terhadap situasi sosial di tengah-tengah dorongan untuk kemajuan teknologi di pulau-pulau Jawa dan Bali, yang memiliki konsumsi listrik tertinggi di Indonesia.

3. Pulau Plastik (2021)

Film Pulau Plastik menceritakan tentang tiga tokoh utama yang berusaha melawan dampak polusi plastik sekali pakai.

Plastik sekali pakai tidak hanya menyebabkan pencemaran lingkungan, tetapi juga berdampak buruk bagi kesehatan manusia dan makhluk lainnya di sekitarnya.

4. The Endgame (2021) 

Film ini menceritakan berbagai kesaksian dari para penyidik KPK yang mengikuti ujian literasi nasional.

Diketahui bahwa 75 orang pejabat tidak lulus dalam tes wawasan kebangsaan meskipun mereka memiliki pengalaman dalam menangani kasus korupsi.

Film ini juga menunjukkan serangkaian serangan terhadap KPK dari dalam dan luar, termasuk serangan dengan informasi yang tidak benar tentang KPK.

5. Barang Panas (2023)

 “Barang Panas” adalah film dokumenter tentang energi panas bumi.

Energi panas bumi yang secara teoritis ramah lingkungan dan mencoba diuji di lapangan.

Itulah beberapa film dokumenter lainnya karya Dandhy Dwi Laksono.(*)

BACA JUGA : The Devil On Trial, Dokumenter Netflix Kisah Nyata Kasus Pembunuhan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: