Mobil Listrik BYD Meriahkan Pasar Otomotif Indonesia, Oto Mania: Avanza Selalu di Hati
Mobil listrik BYD siap jajah pasar otomotif tanah air.-tangkapan layar: YouTube Oto Driver-
INFORADAR.ID - Produsen mobil listrik BYD mengklaim telah melampaui target penjualan tahunannya sebesar 3 juta unit dengan menutup tahun 2023 lalu dengan rekor penjualan dan menjadi juara penjualan kendaraan energi baru (NEV) global selama dua tahun berturut-turut.
Mobil listrik BYD berada di peringkat 10 besar dalam penjualan mobil global untuk pertama kalinya tahun ini. BYD mempertahankan posisinya sebagai merek dan produsen mobil terlaris di pasar Tiongkok.
Dilansir dari laman resmi mereka, pada bulan Desember, perusahaan mobil listrik BYD menjual 341.043 kendaraan (naik 45 persen dari tahun ke tahun), sehingga penjualan tahunannya naik 61,9 persen menjadi 3.024.417 kendaraan.
Pada tahun 2023, kehadiran mobil listrik BYD di pasar internasional telah meningkat secara signifikan, mencapai 242.765 kendaraan yang terjual di lebih dari 70 negara di enam benua, dengan pertumbuhan ekspor sebesar 334,2%.
BACA JUGA:Bagaimana Keamanan Mobil Daihatsu-Toyota di Indonesia Usai Skandal Kecurangan Uji Tabrak Terbongkar?
Kekuatan teknologi dan komitmen BYD untuk menyediakan solusi mobilitas yang lebih ramah lingkungan dan lebih efisien bagi konsumen di seluruh dunia.
Dengan komitmen dan dukungan dari mitra global terkemuka, teknologi dan produk BYD diklaim disukai oleh banyak konsumen di seluruh dunia dan telah memenangkan berbagai penghargaan produk.
Kini, mobil listrik BYD akan 'menjajah' pasar otomotif Indonesia. Menurut kabar yang beredar, produsen mobil listrik asal China ini telah meluncurkan produk mobil listrik mereka secara resmi pada Kamis, 18 Januari 2024.
Berbagai sumber mengatakan tiga mobil listrik langsung dilempar ke pasaran. BYD Dolphin, BYD Atto 3 dam BYD Seal dipajang dengan harga perkiraan diangka Rp 450 jutaan.
BACA JUGA:Rekomendasi Pilihan Mobil Ideal untuk Anak Muda Usia 20 Tahunan
Mobil listrik BYD dengan segala kelebihannya bisa Anda saksikan pada YouTube Oto Driver ini:
"Mobil ini luar biasa karena untuk baterai yang berukuran 44,9 KW, dia bisa menagkap daya hingga 88 KW, dan menggunakan fast charging itu tuntas dalam waktu 30 menit saja." Dikutip INFORADAR.ID pada Jum'at 19 Januari 2024 dari YouTube Oto Driver.
Hadirnya mobil listrik BYD, tentu akan membuat pasar EV Indonesia menjadi ketat. Konsumen wajib cerdas memilih kendaraan listrik yang dibutuhkannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: byd.com