Menyusuri Surga Tersembunyi Banten di Pantai Karang Bokor Sawarna

Menyusuri Surga Tersembunyi Banten di Pantai Karang Bokor Sawarna

Menyusuri Surga Tersembunyi Banten di Pantai Karang Bokor Sawarna--instagram @hdyuda

INFORADAR.ID - Pantai Karang Bokor merupakan salah satu Pantai terindah yang berada di Desa SaWarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten.

Pantai Karang Bokor terkenal dengan pemandangan alamnya yang masih alami dengan pasir putih dan air laut yang jernih.

Pantai Karang Bokor juga memiliki beberapa keunikan yang membedakannya dengan pantai-pantai lain di Banten.

Salah satunya adalah keberadaan sebuah karang besar di tengah laut yang menjadi simbol dari pantai ini.

Karang tersebut berbentuk seperti pulau kecil dengan berbagai jenis tanaman.

Saat air laut pasang, ombak besar menghantam karang tersebut sehingga menimbulkan suara gemuruh.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Pantai Terbaik di Pandeglang Bakal Bikin Kamu Terpesona

Selain itu, pantai Karang Bokor juga dikelilingi oleh tebing-tebing tinggi.

Dari tebing-tebing ini, kita bisa menikmati pemandangan laut lepas yang menarik.

Keunikan tebing-tebing yang menjulang tinggi di sepanjang garis pantai menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung.

Pengunjung Pantai Karang Bokor dapat menikmati berbagai macam aktivitas.

Bagi penggemar fotografi, Pantai Karang Bokor adalah tempat yang tepat untuk mengambil foto-foto yang aesthetic untuk diunggah ke Instagram.

Karang-karangnya yang indah merupakan tempat yang tepat untuk berfoto.

Pantai Karang Bokor juga merupakan salah satu tempat terbaik untuk mengagumi matahari terbenam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: