Mau Metik Mangga Arummanis, Kunjungi Agrowisata Agrinex di Cikeusik
Ceo Agrinex Farm Rifda Ammarina tengah memetik Mangga Arummanis di Kampung Agrinek RT 04 RW 05, Desa Cikeusik, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.-Purnama Irawan-
INFORADAR.ID - Agrowisata Agrinex merupakan salah satu destinasi wisata di Kabupaten Pandeglang yang dapat memetik secara buah-buahan dari pohonnya. Lokasi Agrowisata Agrinex berada di Kampung Agrinek RT 04 RW 05, Desa Cikeusik, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.
Kampung Agrinex ialah sebuah kampung Agrowisata petik buah milik Rifda Ammarina selaku alumni IPB yang berada di daerah terpencil tepatnya di Desa Cikeusik, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang.
Jarak tempuh dari Jakarta menuju Kampung Agrinex saat musim libur panjang kurang lebih lima jam dan kalau hari biasa 3,5 jam melalui jalur Jalan Tol Jakarta-Merak lalu ke luar pintu tol Rangkasbitung yang selanjutnya mengarah ke Cikeusik Pandeglang.
Ceo Agrinex Farm Rifda Ammarina mengungkapkan, luas lahan Kampung Agrinex 27 hektar dan yang sudah ditanami buah-buahan untuk agrowisata petik buah seluas 25 hektar.
BACA JUGA:Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Pulau Peucang Pantai Eksotis di Pandeglang
"Saat ini di Agrowisata Agrinex tengah musim buah mangga Arummanis. Yang dapat dapat dipetik secara langsung dari pohonnya," katanya kepada INFORADAR.ID, melalui sambungan telepon selularnya, Jumat, 15 Desember 2023.
Mangga Arummanis dapat dipetik secara langsung karena memang ada yang sudah matang di pohon. Jadi apabila ingin menikmati rasa buah mangga matang di pohon maka bisa kunjungi Kampung Agrinex di Cikeusik.
"Mangga Arummanis sudah matang rasanya manis dan segar. Harga mangga Aromanis petik sendiri Rp25 ribu per satu kilo," katanya.
Waktu buka untuk masuk Kebun Kampung Agrinex itu pada jam 08.00 WIB sampai dengan 16.00 WIB.
"Untuk saat ini mangga yang bisa dipanen itu Mangga Arummanis dan Mangga Indramayu. Wisatawan bebas berkunjung kapan aja," katanya.
Kampung Agrinek buka dari hari Senin-Kamis dan Sabtu-Minggu. Sedangkan kalau hari Jumat tutup.
Selain Mangga, di Kebun Agrinex juga ada Alpukat Aligator, Lengkeng Kristal, Jeruk Cokun, Jeruk Dekopon, Alpukat Kendil. Lalu ada Durian Musang King, ada Mangga Arummanis dan aneka pisang dari berbagai daerah termasuk dari Halmahera.
"Banyak buah tropis lain ditanam seperti, Nanas, Manggis, Markisa, Blingbing, Cermai, Buah Buni. Itu semua ada di Kampung Agrinex," katanya.
Rifda menjelaskan, Kampung Agrinex dekat dari Jakarta. Waktu normalnya itu dari Jakarta menuju Kampung Agrinex kurang lebih 3,5 jam sampai 4 jam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: