6 Hal Ini Harus Diperhatikan Agar Motor Kamu Tetap Baik Saat Musim hujan

6 Hal Ini Harus Diperhatikan Agar Motor Kamu Tetap Baik Saat Musim hujan

Perawatan intens untuk motor saat musim hujan-Eko Fajar-

INFORADAR.ID - Sebagian besar wilayah di Provinsi Banten sudah mulai diguyur hujan. Mulai dari intensitas kecil, sedang, bahkan besar. Di beberapa wilayah juga sudah diketahui terjadi banjir.

Bagi sahabat Radar Banten yang memiliki kendaraan motor tentu harus rajin membersihkan motor, jangan sampai didiamkan begitu saja.

Hal tersebut bisa membuat motor menjadi kotor atau bisa juga membuat motor menjadi rusak. Untuk menghindari hal tersebut, perlu dilakukan perawatan yang rutin agar motor kesayanganmu tidak mengalami hal yang tidak diinginkan.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut 6 tips untuk menghindari kerusakan pada motor kamu saat musim hujan tiba:

1. Mencuci motor dengan rutin

Hal pertama yang bisa dilakukan untuk merawat motor kesayangan di musim hujan dengan mencuci motor setelah hujan. Hal itu untuk menghindari kandungan asam pada air hujan yang dapat menurunkan kilap pada cat motor.

Bila anda tidak sempat untuk mencuci, cukup menyiram body motor menggunakan air bersih untuk menjaga penampilan motor dan mencegah timbulnya karat akibat air hujan.

BACA JUGA:Hai Bund, Begini Lho Tips Perawatan CVT Motor Matic agar Tetap Optimal Mengantarkanmu Pergi Ke Pasar

2. Rajin membersihkan busi motor

Busi merupakan salah satu komponen vital yang harus diperhatikan saat musim hujan. Setelah membersihkan motor, usahakan cek busi,cabut tutup busi atau penutup karetnya lalu tiup atau bersihkan dengan kain. Karena jika busi basah akan menghambat penyalaan motor saat dihidupkan.

3. Memeriksa permukaan ban

Saat musim hujan otomatis jalanan menjadi basah dan licin, karena itu, memeriksa kondisi ban merupakan hal yang sangat penting saat musim hujan, untuk meminimalisir kecelakaan yang akan terjadi.

4. Memeriksa kondisi rantai

Air hujan yang mengandung asam dapat membuat rantai berkarat apabila tidak cepat-cepat dibersihkan, untuk itu harus selalu diperhatikan kondisi rantai agar tidak berkarat dan tidak kendur saat digunakan. Apabila kendur, langsung di kencangkan dan dilumasi pelumas khusus rantai agar tidak berkarat. Apabila motor matic, maka harus diperhatikan kondisi Continuously Variable Transmission (CVT), pastikan jangan sampai kotor untuk menjaga performa mesin saat musim hujan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: