Sumber Maron, Tempat Wisata Malang dengan Sumber Mata Air yang Mempesona

Sumber Maron, Tempat Wisata Malang dengan Sumber Mata Air yang Mempesona

Sumber Maron Gondang Legi-instagram/ yoiki_malang -

INFORADAR.ID - Sumber Maron merupakan salah satu destinasi wisata Malang yang menawarkan pengalaman memikat dengan harga tiket masuk yang sangat terjangkau.

Sumber Maron adalah objek wisata Malang yang mempesona dengan sumber mata air jernih dan keberadaan air terjun kecil yang menambah pesonanya.

Tidak hanya menjadi daya tarik wisata Malang, Sumber Maron juga telah menjadi favorit para wisatawan dari berbagai daerah selain Malang dalam beberapa tahun terakhir.

BACA JUGA:3 Wisata Malang Raya Super Murah, Tidak Perlu Merogoh Kocek Dalam-dalam

Tempat ini menyajikan suasana yang teduh dan rindang berkat pepohonan yang tumbuh di sekitar sumber mata air. Kawasan persawahan yang mengelilingi juga menambah ketenangan dan kenyamanan bagi pengunjung.

Sumber mata air ini, yang dulunya digunakan untuk budidaya kangkung, mandi, dan mencuci bagi warga sekitar.

Kini menjadi pusat perhatian dengan kehadiran air terjun kecil bernama Grojogan Sewu. Grojogan Sewu sendiri memiliki ketinggian sekitar 5 hingga 6 meter dan dikelilingi oleh bebatuan besar yang menjadi pesona tersendiri.

Pada tahun 2005, Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) dibangun di tempat ini, menyediakan pasokan listrik bagi empat desa sekitar, yaitu Karangsuko, Sukosari, Gondanglegi Kulon, dan Panggungrejo.

Para pengunjung di Sumber Maron dapat menikmati berbagai aktivitas seru, mulai dari berenang atau mandi sambil menikmati aliran air hingga bersantai di bebatuan di sekitar.

Fasilitas penyewaan ban juga disediakan sebagai penunjang aktivitas di tempat ini.

Bagi anak-anak, tersedia fasilitas perosotan kecil yang bisa menjadi keseruan tersendiri.

Selain itu, objek wisata ini juga menawarkan kegiatan seru seperti Wisata Whitewater Rafting dan River Tubing yang bisa dinikmati dengan bantuan petugas.

Setelah lelah beraktivitas, pengunjung dapat bersantai sambil menikmati beragam kuliner lezat dari warung sekitar.

Makanan enak ini bisa dinikmati sambil merendam kaki ke dalam mata air yang dingin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: