Tiada Duanya, Keindahan Curug Ciporolak, Wisata Lebak yang Mempesona

Tiada Duanya, Keindahan Curug Ciporolak, Wisata Lebak yang Mempesona

Curug Ciporolak di Desa Hegarmanah, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak.-Bantenbagus-

INFORADAR.ID- Kabupaten Lebak tidak hanya terkenal dengan pantai, tetapi terkenal juga memiliki banyak destinasi wisata Lebak air terjun atau curug sebutan bagi orang Sunda.

Tidak hanya ada satu atau dua tetapi banyak puluhan curug yang sangat mempesona. Salah satunya Curug Ciporolak, Desa Hegarmanah, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak. Yang membedakan destinasi wisata Lebak Curug Ciporolak dengan yang lain, yakni curug ini memiliki ketinggian 100 meter, dan disebut-sebut sebagai salah satu air terjun tertinggi di Banten.

Untuk menuju ke destinasi wisata Lebak Curug Ciporolak waktu tempuh kurang lebih 5 jam perjalanan estimasi 3 jam perjalanan menuju Kecamatan Cibeber dan 2 jam perjalanan menuju ke lokasi Curug Ciporolak.

Untuk tiket masuk ke area Curug Ciporolak sebesar Rp 20 ribu per orang. Fasilitas yang disediakan juga tergolong cukup nyaman yakni adanya Musola, Toilet dan lesehan yang disediakan oleh pengelola curug.

Yang paling menantang untuk menuju lokasi Curug Ciporolak yakni perjalanan yang cukup menantang jadi untuk wisatawan tetap berhati-hati di perjalanan. Namun perjalanannya yang melelahkan anda akan terbayar oleh keindahan Curug Ciporolak.

Alam Curug Ciporolak tergolong masih asri dan terjaga, berada dalam kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS). Menjadikan kawasan curung ini memiliki suhu air yang dingin dan adem, untuk wisatawan yang hendak berenang tetap berhati-hati.

Spot menarik dari Curug Ciporolak yakni, keindahan air yang jatuh dari ketinggian 100 meter. Biasanya wisatawan akan berfoto di depan lokasi curug untuk melihat keindahan keindahan di sekitarnya.

Oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Lebak, Curug Ciporolak merupakan destinasi andalan Kabupaten Lebak, selain wisata Gunungluhur, Pantai Sawarna, Baduy dan lainnya.

Untuk wisatawan yang ingin melihat keindahan curug yang menantang, rekomendasinya yang cukup menarik bisa datang ke Curug Ciporolak. (*)

BACA JUGA:Wisata Pandeglang yang Cocok untuk Berkemah, Wajib Kamu Kunjungi Saat Weekand Bersama Teman

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: