Lokasi Staycation di Banten Ini Cocok untuk Dinikmati Bareng yang Tersayang

Lokasi Staycation di Banten Ini Cocok untuk Dinikmati Bareng yang Tersayang

Pantai Anyer merupakan salah satu lokasi staycation yang cocok untuk dinikmati bersama yang tersayang.-@ radianidian_-instagram.com

INFORADAR.ID - Lokasi staycation di Banten terkenal dengan suasana yang tenang dan nyaman hingga membuat Anda bersama orang-orang tersayang betah berlama-lama menikmatinya.

Banyak lokasi staycation di Banten yang menawarkan sejuta fasilitas yang mampu memuaskan momen liburan bersama orang-orang yang terdekat dengan Anda.

Perlu diketahui, kenyamanan menjadi salah satu faktor penting untuk menentukan lokasi staycation di Banten.

Ada beberapa lokasi staycation di Banten yang bisa dijadikan destinasi wisata bersama orang-orang yang Anda sayangi.

BACA JUGA:Berlibur ke Pantai Sawarna Naik Damri, Segini Harga Tiketnya

Banten merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki potensi wisata yang tinggi dan layak untuk dikunjungi.

Salah satu daya tarik utamanya adalah pantai-pantainya yang indah. Jika Anda mencari tempat dengan wisata alam yang indah, Banten adalah tempat yang tepat.

Dengan garis pantai yang panjang dan pemandangan yang indah, Pandeglang menawarkan pengalaman liburan yang tak terlupakan.

Berikut adalah beberapa pantai terbaik untuk menjadi lokasi staycation dijelajahi di Banten:

1. Pantai Tanjung Lesung

Pantai Tanjung Lesung adalah salah satu simbol pariwisata Kabupaten Pandeglang. Berjarak sekitar 160 km dari Jakarta, pantai ini menawarkan pemandangan yang memukau dengan pasir putih yang lembut dan air laut yang jernih. 

Selain menikmati keindahan pantai, berbagai aktivitas menarik dapat dilakukan di sini, seperti berenang, snorkeling atau bersantai di pinggir pantai sambil menikmati semilir angin sepoi-sepoi.

2. Pantai Sawarna

Pantai Sawarna adalah surga tersembunyi di Kabupaten Lebak. Terletak di ujung selatan Banten, pantai ini menawarkan pemandangan spektakuler dengan pasir putih yang luas dan ombak yang cocok untuk para peselancar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: