Melihat Candi Borobodur, Dibersihkan Negarawan Inggris Namun Dirusak Jepang
Setelah ramai dengan kenaikan tiket masuk Borobudur yang mencapai Rp 750.000, Menteri PUPR mengungkapkan bahwa tiket masuk Borobudur tersebut tidak jadi naik.--disway.id
Pada masa itu, Tentara Jepang mendengar kabar adanya harta karun terpendam di Candi Borobudur.
Mendapat kabar adanya harta karun, untuk membuktikan hal itu, mereka membongkar sudut tenggara kaki candi sehingga sebagian relief Karmawibhanga terbuka.
Pembongkaran dilakukan oleh Tentara Jepang menimbulkan kerusakan, sehingga kondisinya tidak dapat dikembalikan secara lengkap seperti semula.
Setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tahun 1945, tidak banyak upaya yang dapat dilakukan oleh pemerintah baru. Namun, di tengah-tengah gejolak revolusi fisik tahun 1948, Pemerintah RI telah mengundang dua orang ahli purbakala dari India untuk menelaah masalah kerusakan yang dialami Candi Borobudur.
Pada tahun 1955 Pemerintah Indonesia mengajukan permintaan kepada UNESCO agar lembaga tersebut membantu menangani masalah Candi Borobudur.
Tepat di tahun 1991 Candi Borobudur bersama-sama dengan Candi Pawon dan Candi Mendut ditetapkan UNESCO sebagai Warisan Budaya Dunia yang diberi nama Borobudur Temple Compounds.
Reporter : Purnama Irawan
Editor : Agung AP
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: