Tips Make Up Anti Longsor untuk Pemula: Rahasia Tampil Flawless Sepanjang Hari

Senin 23-12-2024,14:42 WIB
Reporter : Siti Nursyahidah
Editor : Haidaroh

Setelah cushion benar-benar nge-set, semprotkan lagi setting spray ke seluruh wajah. Langkah ini membantu "mengunci" base makeup agar lebih tahan lama. Tunggu hingga setting spray mengering sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya.

Step 4: Aplikasikan Bedak (Powder)

BACA JUGA:Tutorial Make Up untuk Pemula Ala Abel Cantika, Seorang Beauty Enthusiast

BACA JUGA:Intip Make Up Ala Lim Ju Kyung True Beauty, Bisa Jadi Inspirasi Look Make Up Lebaran Nanti

Setelah cushion dan setting spray kering, lanjutkan dengan menggunakan bedak tabur atau compact powder. Fokuskan aplikasi bedak pada area yang mudah berminyak seperti T-zone (dahi, hidung, dagu). Bedak akan membantu menyerap minyak berlebih dan memberikan hasil make up yang lebih matte.

Step 5: Final Touch dengan Setting Spray

Setelah semua make up selesai, termasuk eyeshadow, blush, dan lipstick, semprotkan lagi setting spray sebagai langkah terakhir. 

Langkah ini akan mengunci seluruh riasan Anda dan memberikan efek tahan lama. Pilih setting spray yang cocok untuk jenis kulit Anda, seperti matte finish untuk kulit berminyak atau dewy finish untuk kulit kering.

Tips Tambahan

1. Gunakan produk make up yang tahan air (waterproof) untuk mencegah luntur akibat keringat atau air.

2. Selalu bawa blotting paper untuk menyerap minyak berlebih tanpa merusak riasan.

3. Jangan lupa untuk selalu membersihkan wajah secara menyeluruh setelah selesai beraktivitas agar kulit tetap sehat.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat memiliki make up yang tahan lama dan anti longsor sepanjang hari. Selain membuat Anda lebih percaya diri, tips ini juga membantu menjaga riasan tetap rapi meski digunakan dalam waktu yang lama.

BACA JUGA:Rahasia Kulit Cantik Walau Tanpa Make Up

BACA JUGA:Hasil Make Up Natural dengan 6 Cushion Terbaik Harganya Mulai 70 Ribuan

Kategori :