Disway Award

Profesi Zaman Dulu Jadi Pilihan Baru, Gen Z Mulai Tinggalkan Kerja Kantoran

Profesi Zaman Dulu Jadi Pilihan Baru, Gen Z Mulai Tinggalkan Kerja Kantoran

Ilustrasi Generasi Strawberry-Freepik.com-Freepik

INFORADAR.ID - Profesi zaman dulu kini kembali menarik minat, terutama di kalangan anak muda, karena merasa sulit bekerja kantoran. 

Ketika kecerdasan buatan (AI) mulai menggantikan banyak tugas di dunia kerja, profesi berbasis keahlian tangan kembali dianggap relevan. 

Profesi zaman dulu seperti tukang kayu, tukang las, hingga pekerja konstruksi mulai dipandang sebagai alternatif yang menjanjikan, bahkan lebih aman dari ancaman otomatisasi. 

Tak hanya itu, profesi ini juga dinilai lebih konkret dan memberikan rasa kepuasan karena hasilnya bisa langsung terlihat.

Apakah kamu termasuk orang yang kesulitan mendapatkan pekerjaan kantoran? Tertatik memiliki profesi zaman dulu? Yuk simak artikel ini untuk informasi lengkapnya.

BACA JUGA:Drama Korea S Line, Serial Thriller Fantasi yang Bikin Penasaran Penonton Dunia

BACA JUGA:Viral! Harga Tiket Konser JKT48 Kalahkan BLACKPINK, Apa Saja Fasilitasnya?

Sekolah Amerika Buka Kelas Keahlian Manual Berbasis Teknologi

Untuk menjawab tantangan zaman, sejumlah sekolah menengah di Amerika Serikat mulai membuka kelas kejuruan dengan pendekatan baru. 

SMA Middleton menjadi salah satu pelopor, menggelontorkan dana hingga US$90 juta untuk memperbarui fasilitas manufakturnya.

Di sana, siswa tak hanya belajar dengan alat manual, tapi juga diperkenalkan pada teknologi modern seperti lengan robot yang dikendalikan lewat komputer. 

Dari balik kaca laboratorium, mereka bisa mengamati langsung bagaimana teknologi dan keahlian manual bekerja berdampingan.

Materi yang diajarkan mencakup keterampilan seperti pertukangan, konstruksi, hingga teknik manufaktur, semuanya merupakan pelajaran populer pada era 1990-an hingga awal 2000-an, yang kini kembali dihidupkan dengan sentuhan modern.

Gaji Besar Jadi Magnet Bagi Siswa

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: