Lembah Hijau Lampung, Wisata Keluarga Seru dengan Wahana Lengkap

Wisata Lembah Hijau Lampung -@lembahhijau-Instagram
INFORADAR.ID – Taman Wisata Lembah Hijau menjadi salah satu destinasi favorit warga Lampung dan sekitarnya untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga.
Bagi kamu yang masih berada di Lampung dan belum arus balik mudik, wisata Lembah Hijau Lampung bisa dijadikan referensi destinasi liburan keluarga selama libur lebaran.
Berlokasi di Jalan Radin Imba Kesuma Ratu, Tanjung Karang Barat, kawasan ini menawarkan berbagai wahana rekreasi, edukasi, dan petualangan dalam satu tempat.
Salah satu daya tarik utama Lembah Hijau adalah waterboom dengan fasilitas lengkap seperti kolam arus, water splash, gelas tumpah, spiral slide, hingga twins boomerang.
BACA JUGA:Film Animasi JUMBO Jadi Simbol Kemajuan Animasi Indonesia, Simak Faktanya
BACA JUGA:Dita Karang, Jinny, dan Minji Tinggalkan SECRET NUMBER: 'Ini Bukan Akhir, Tapi Awal yang Baru'
Kebersihan kolam terjaga berkat sistem penyaringan air yang modern.
Tak kalah menarik, Taman Satwa Lembah Hijau menjadi tempat edukasi yang menyenangkan.
Pengunjung dapat melihat berbagai satwa langka, menunggang gajah, hingga menyaksikan pertunjukan hewan seperti burung pintar dan berang-berang.
Untuk pengunjung yang menyukai tantangan, tersedia aktivitas paintball, outbound, dan camping ground.
Paket camping sudah termasuk tiket masuk, makan, serta perlengkapan berkemah.
Harga tiket masuk Lembah Hijau Lampung:
- Tiket Masuk Area: Rp15.000
- Taman Satwa: Rp35.000
- Waterboom: Rp25.000
- Paintball: Rp200.000
- Outbound: Rp140.000–Rp200.000
- Camping Ground: Rp175.000
Lembah Hijau buka setiap hari pukul 08.00–17.00 WIB dan dapat diakses dengan mudah dari pusat Kota Bandar Lampung dalam waktu sekitar 15 menit.
Selain itu, tersedia restoran di area taman dan penginapan terdekat seperti Hotel Grand Praba dan Hotel Andalas, membuat liburan makin nyaman dan praktis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: