Gelar Seminar Interaktif di SD Islam An Nur, PLP 43 Integratif Bahas Penggunaan Media Ajar Quizizz dan Prezi

Gelar Seminar Interaktif di SD Islam An Nur, PLP 43 Integratif Bahas Penggunaan Media Ajar Quizizz dan Prezi

Potret seminar interaktif bersama para guru di SD Islam An Nur Kota Serang--

Imas mengungkapkan bahwa teknologi saat ini menjadi alat yang sangat berguna dalam proses pembelajaran terutama untuk para guru.

"Quizizz memungkinkan guru untuk membuat kuis interaktif yang dapat menambah antusiasme siswa, sementara Prezi memberikan ruang untuk penyampaian materi dengan presentasi yang lebih visual dan dinamis." Lanjutnya.

Para peserta, yang mayoritas adalah guru, sangat antusias mengikuti materi yang disampaikan.

Mereka tidak hanya mendapatkan pengetahuan teori, tetapi juga kesempatan untuk mencoba langsung cara menggunakan Quizizz dan Prezi dalam sesi praktik. 

BACA JUGA:Resep Simpel Cumi Saus Tiram Ala Devina Hermawan, Intip Cara Membuatnya di Sini

BACA JUGA:Resep Ayam Goreng Serundeng Bawang Ala Devina Hermawan, Intip Cara Pembuatannya di Sini

Beberapa guru menyampaikan bahwa media tersebut sangat relevan dengan kebutuhan pembelajaran saat ini, terutama di era digital yang menuntut guru untuk lebih kreatif dalam mengajar.

Acara ditutup dengan pemberian sertifikat kepada kepala sekolah SD Islam An Nur yang diwakilkan oleh kepala sekolah dan sertifikat diberikan kepada pemateri. 

Seminar ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam penerapan media ajar interaktif di sekolah masing-masing. 

Dengan suksesnya penyelenggaraan seminar ini, SD Islam An Nur semakin berkomitmen untuk terus berinovasi dalam mendukung pembelajaran berbasis teknologi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: