Timnas Indonesia Harus Pede Bisa Mengatasi Perlawanan Irak

Timnas Indonesia Harus Pede Bisa Mengatasi Perlawanan Irak

Timnas Indonesia akan melawan Irak pada perebutan juara ketiga dan satu tiket lolos otomatis ke Olimpiade Paris 2024.-rafaelstruick-instagram.com

INFORADAR.ID - Partai perebutan juara ketiga Piala Asia U23 antara timnas Indonesia versus Irak akan kick off malam ini (2 Mei 2024) pukul 22.30 WIB.

Timnas Indonesia dan Irak akan memperebutkan satu tiket otomatis ke Olimpiade Paris 2024. Di babak semifinal kedua tim harus takluk oleh lawannya Jepang dan Uzekistan.

Kecewa dengan hasil pada laga semifinal tempo hari, timnas Indonesia tentu tidak ingin hilang momentum. Tiket lolos ke Olimpiade Paris 2024 mesti diraih sebagai obat pelipur lara.

Namun pecinta sepak bola tanah air mesti sadar, Irak bukanlah tim yang remeh. Negara yang carut marut oleh konflik tersebut akan menjadi lawan yang tangguh bagi timnas Indonesia.

Meski demikian, timnas Indonesia harus tetap percaya diri (pede) bisa mengatasi perlawanan tim Irak. Kembalinya Rafael Struick akan menjadi modal yang besar mengandaskan tim timur tengah itu.

Rafael Struick yang sebelumnya tidak bermain di laga semi final timnas Indonesia, tentu akan bermain mengeluarkan seluruh kemampuan yang ada.

BACA JUGA:Target Maarten Paes Bersama Timnas Indonesia

Akumulasi kartu yang diterimanya membuat penyerang timnas berdarah Belanda itu tidak bermain saat timnas Indonesia dikalahkan Uzbekistan di semi final.

Beristirahat lebih banyak dibandingkan rekannya yang lain tentu akan membuat Struick penuh tenaga.

Irak tentu akan mewaspadai pergerakannya. Apalagi pemain yang memiliki julukan 'El Klemer' ini sedang on fire.

Dua golnya ke gawang Korea Selatan membuktikan kualitasnya sebagai penyerang muda timnas Indonesia dengan bakat yang luar biasa.

Berkat penampilan memukau saat babak perempat final melawan Korea Selatan itu, fans sepak bola tanah air menjadi jatuh cinta.

Laga melawan Irak nanti malam, Rafael Struick bersama Marselino dan Witan Sulaeman akan menggoda lini pertahanan Irak dengan gocekan dan pergerakan berbahaya.

BACA JUGA:Struick Effect, ADO Den Haag Banjir Follower Instagram, Netizen Indo: Mau Berapa Juta?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: