Gabut Nunggu Buka Puasa, Pria Jogja Ini Bikin Peci RGB

Gabut Nunggu Buka Puasa, Pria Jogja Ini Bikin Peci RGB

potongan layar peci yang dapat mengeluarkan cahaya karya pemuda Jogjakarta.-TikTok @zunialdi_-

INFORADAR.ID- Sorang pria di Jogjakarta viral di media sosial. Pria bernama Zunialdi Fs atau akrab disapa Aldi ini viral lantaran aksi kegabutanya menanti buka puasa dengan membuat peci RGB.

Aldi pun akhirnya mencari cara untuk mengatasi kegabutan tersebut dengan membuat Peci RGB, sebuah peci yang dapat mengeluarkan cahaya warna berbeda atau Red, Gren, Blue (RGB).

Hal itu diungkapkan Zunialdi melalui akun TikTok pribadinya @zunialdi_ 12 Maret 2024 lalu yang mengunggah video Aldi tengah memakai peci RGB.

"SPEK IMAM FUL RGB," tulisnya.

Dalam video berdurasi 15 detik tersebut, Aldi tiba tiba masuk ke dalam sebuah ruangan dengan mengenakan sebuah peci yang sudah dimodifikasi dengan sebuah lampu hias warna warni.

Ruangan yang semula dalam keadaan gelap tersebut mendadak berkilau dengan kalap kelip lampu yang berasal dari peci tersebut.

Sekadar diketahii, lampu pada peci tersebut biasanya di keyboard RGB gaming. Peci tersebut bisa mengeluarkan cahaya karena tersambung lewat powerbank.

Unggahan video tersebut berhasil menarik perhatian netizen. Tercatat, unggahan tersebut sudah disaksikan sebanyak 8,7 juta kali dan disukai 1,1 juta kali.

"makmum : MENYALAA IMAMKUUUU," tulis akun @Heavenly

"EH SPILL MAU BELI BUAT BAPA KU ," tulis akun @Ala 

"sholat mu akan menjadi sangat menyala abanggkuu," tulis akun @satrioadii21

"the real cahaya di bulan suci....!," tulis akun @_agfie

"Imam sekaligus pencerah ," tulis akun @Ridwanfdyh

"Bayangin pulang terawih ada yg pke peci kyk gtu," tulis akun @Finn Ames

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: