Tips Efektif Melatih Anak Berpuasa Ramadan Tanpa Membuat Anak Merasa Punya Beban

Tips Efektif Melatih Anak Berpuasa Ramadan Tanpa Membuat Anak Merasa Punya Beban

Ilustrasi Orang Tua Ajakan Anak Puasa--pexels/ Monstera Production

INFORADAR.ID - Berpuasa adalah kewajiban yang harus dilakukan oleh umat Muslim selama bulan Ramadan. 

Oleh karena itu, ada baiknya para orang tua mengetahui cara mengajarkan anak berpuasa Ramadan sejak dini. 

Hal ini karena diharapkan anak nantinya akan terbiasa memenuhi kewajibannya melakukab=n ibadah puasa Ramadan sebagai seorang muslim.

Anak-anak biasanya mulai belajar berpuasa pada usia tujuh tahun dan mengambil tanggung jawab berpuasa ketika mereka menunjukkan tanda-tanda kedewasaan sekitar usia 12 tahun. 

Sebagai orang tua, kita harus mendidik anak-anak kita sedini mungkin sebelum mereka tumbuh dewasa dan mengajari mereka untuk berpuasa sejak usia tiga tahun. 

Berikut adalah beberapa tips untuk para orang tua dalam mengajari anak-anak mereka berpuasa selama bulan Ramadan.

1. Jelaskan Makna dan Tujuan Puasa Secara Sederhana

Sebagai orang tua, kita perlu menjelaskan makna dan tujuan berpuasa selama bulan Ramadan secara sederhana.

Misalnya, "Nak, puasa adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Tuhan dan mengingat saudara-saudara kita yang kurang beruntung."

2. Memberikan Contoh yang Baik

Berpuasa selama bulan Ramadan mengajarkan anak arti kesabaran, keikhlasan, dan kebaikan, serta bagaimana cara beribadah dengan penuh semangat.

BACA JUGA : 4 Resep Menu Sahur, Super Simpel dan Dijamin Bikin Nagih

3. Ajak Anak Berpartisipasi Secara Bertahap

Jika anak masih terlalu kecil untuk berpuasa penuh, ajarkan mereka untuk berpuasa setengah hari atau beberapa jam saja. 

Secara bertahap tingkatkan waktu berpuasa seiring dengan bertambahnya usia dan kemampuan anak.

4. Dorong dan Dukung Anak

Ingatlah untuk menyemangati dan mendukung anak.

Bersikaplah positif dan suportif dengan mengakui dan memuji mereka ketika mereka berhasil berpuasa. 

Anak-anak membutuhkan motivasi dan dorongan.

Itulah beberapa tips untuk mengajarkan anak berpuasa. Poin penting yang perlu diingat adalah anak-anak tidak mungkin berpuasa penuh selama sebulan penuh. Latihlah anak berpuasa secara bertahap. 

Nantinya, ketika anak sudah lebih besar, mereka bisa diajak untuk berpuasa satu hari dalam sebulan. Agar, anak akan siap dan mulai terbiasa berpuasa Ramadan tanpa merasa keberatan.(*)

BACA JUGA : Persiapan Keuangan yang Bijak untuk Bulan Ramadan, Ini Tipsnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: