KPJ Cilegon Terlibat Produksi Film Bonnie
Produser film Bonnie Ali Masae (tengah) berfoto di Gedung Graha Pena Radar Banten-Daru-
INFORADAR.ID - Gemerlap Kota Cilegon seolah tak lengkap tanpa kehadiran Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ). Tak hanya bermodalkan suara, KPJ Cilogon ternyata mampu mengembangkan sayap dengan terlibat dalam produksi film Bonnie yang tayang 29 Februari di Bioskop seluruh Indonesia.
KPJ adalah sebuah wadah untuk kreativitas dan berkarya bagi penyanyi di jalanan Kota Cilegon. Kendati sering dipandang sebelah mata oleh masyarakat, namun siapa sangka, KPJ Cilegon terlibat dalam pembuatan film dengan cakupan nasional, prestasi ini meretas batas dan memperluas pandangan akan potensi mereka.
Mengagumkannya lagi, anggota dari KPJ Cilegon ini yaitu Ruly Mahmudin alias Ali Masae menjadi salah satu pemegang peran penting yaitu sebagai produser eksekutif sekaligus produser dalam film bonnie yang bergenre drama action remaja ini.
Bukan hanya film Bonnie, Ruly Mahmuddin juga sering terlibat di pembuatan film action ternama di Indonesia.
“Sebelum film bonnie ini saya juga pernah bermain di beberapa film action, menjadi standman pun pernah,” kata Ruly, Senin 5 Februari 2024.
Bukan hanya Ruly Mahmuddin, ketua dan anggota KPJ Cilegon lainnya pun ikut serta dalam pembuatan film bonnie.
“Ini pertama kali KPJ Cilegon ikut terlibat dalam pembuatan film dengan cakupan nasional,“ tutur Riki Zulkarnaen, Ketua KPJ Cilegon.
Film yang diproduksi Tawang Khan Production ini berfokus pada gadis SMA bernama Bonnie, mengangkat kisah seorang gadis SMA yang memiliki masa lalu yang kelam.
Bonnie, merupakan gadis remaja yang memiliki kemampuan bela diri dan berusaha beradaptasi dengan pergaulannya yang keras hingga tawuran.
Namun dengan ilmu bela diri yang dimilikinya, ia mampu bertahan untuk melindungi dirinya sendiri bahkan orang di sekitarnya. Tanpa ampun, ia akan membela bila ada wanita yang dibully atau tertindas.
Setelah kematian ayah Bonnie, kini ibunya kembali lagi terjerumus dalam lembah kenistaan. Keadaan tersebut membuat Bonnie tak lagi memiliki sosok panutan dalam hidup.
Kegetiran yang dialami, ia lampiaskan dalam perkelahian yang dipelajari dari sang ayah, namun hal itu menyebabkan Bonnie harus berkali-kali pindah sekolah. Di sekolah yang baru, Bonnie malah dihadapkan dengan banyak konflik dan kekerasan.
Film bonnie yang dibintangi oleh Livi Ciananta ini akan tayang pada tanggal 29 Febuari 2024 di seluruh Bioskop di Indonesia.
KPJ Cilegon berharap dengan adanya karya ini bisa memicu karya lainnya yang lahir dari Provinsi Banten khususnya Cilegon, dan berharap agar masyarakat Cilegon bisa mendukung film ini dengan menonton di Bioskop. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: