Tabel Angsuran KUR BRI 2023, Syarat dan Cara Pengajuannya

Tabel Angsuran KUR BRI 2023, Syarat dan Cara Pengajuannya

Tangkapan layar laman web Bank BRI.-bri.co,id-

INFORADAR.ID - Program Kredit Usaha Rakyat Bank BRI atau KUR BRI 2023 memberikan kemudahan bagi para pemilik UMKM untuk mengajukan pinjaman berbunga rendah.

Sebelum melihat tabel angsuran KUR BRI 2023, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu jika kita mengetahui jenis-jenis KUR dari Bank BRI ini. 

Program KUR BRI 2023, KUR Mikro merupakan salah satu bentuk pinjaman sebagai modal usaha serta investasi para pelaku usaha kecil mikro di mana plafon dengan angka maksimal kisaran Rp50 juta.

Sementara itu untuk KUR Kecil nominal pengajuannya bisa di atas 50 juta hingga Rp 500 juta dan untuk KUR pembiayaan TKI atau KUR TKI mempunyai tujuan pembiayaan ke negara tujuan dengan nominal kredit mencapai Rp 25 juta. 

BACA JUGA:Catat, Tips Agar KUR BRI 2023 Langsung ACC

Dilansir dari laman web BRI, pemerintah telah memberikan subsidi bunga hingga 6% per tahun bagi nasabah yang membutuhkan pinjaman melalui program KUR BRI 2023 ini, sehingga dapat memberikan manfaat besar bagi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Indonesia. 


Tabel KUR BRI 2023 Terupdate-@drainnase-

Untuk mendapatkan pinjaman KUR BRI 2023, Anda harus memenuhi syarat ketentuan seperti yang tulis di web BRI di bawah ini:

BACA JUGA:Cara Cek Sisa Angsuran KUR BRI 2023 Lewat Hp

KUR Mikro Bank BRI

  • Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
  • Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
  • Persyaratan administrasi : Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha
  • Maksimum pinjaman sebesar Rp50 juta per debitur
  • Jenis Pinjaman; Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 3 (tiga) tahun, Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun
  • Suku bunga 6% efektif per tahun dan bebas biaya administrasi dan provisi

BACA JUGA:Info KUR BRI 2023, Cara Memulai Budidaya Tanaman Hidroponik untuk Pemula

KUR Kecil BANK BRI

  • Mempunyai usaha produktif dan layak
  • Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
  • Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
  • Memiliki Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat ijin usaha lainnya yang dapat dipersamakan
  • Pinjaman Rp 50 – Rp 500 juta
  • Jenis Pinjaman; Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 4 (empat) tahun, Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun
  • Suku bunga 6% efektif per tahun
  • Agunan sesuai dengan peraturan bank

BACA JUGA:Cara Daftar KUR BRI 2023 untuk Orang Awam

KUR TKI BANK BRI

  • Individu (perorangan) calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.
  • Persyaratan administrasi:
  • Identitas berupa KTP dan Kartu Keluarga
  • Perjanjian kerja dengan pengguna jasa
  • Perjanjian penempatan
  • Passpor
  • Visa
  • Persyaratan lainnya sesuai ketentuan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bri.co.id